webnovel

START FROM INVESTIGATION

Penulis: Seven_Wan
LGBT+
Lengkap ยท 201.2K Dilihat
  • 312 Bab
    Konten
  • 5.0
    87 peringkat
  • NO.200+
    DUKUNG
Ringkasan

Jerry Nikolas adalah seorang polisi muda yang tampan. Tubuhnya sangat bagus dan sixpack. Dalam tugas penyamaran pertamanya, dia dikirim untuk menyelidiki Daniel Thomas. Daniel seorang tersangka utama mafia di Indonesia. Jerry tahu lebih baik untuk tidak terlibat dengan pemilik klub malam yang tampan itu. Tapi sejak awal, percikan ketertarikan di antara mereka berdua tidak bisa terelakkan. Segala sesuatu tentang Daniel tidak dapat diduga. Dia sangat manis dan pemalu, serta memiliki sisi kutu buku yang menurut Jerry sangat menarik. "Apakah pria tampan ini benar-benar seorang penjahat?" Tidak peduli apakah Daniel bersalah atau tidak, keluarga besar polisi Katolik Indonesia yang bernama Jerry dan kaptennya tidak akan pernah menerima hubungan ini. Seseorang dari kelompok gangster yang berbahaya memanipulatif Daniel, dia juga tidak terlalu senang melihat Jerry dan Daniel bersama, dia ingin Jamie keluar dari permainan polisi tersebut. Selain itu, Jerry masih belum pulih dari perpisahannya baru-baru ini, jadi Daniel tetap tidak bisa hadir untuk Jerry. Tidak mungkin hal di antara mereka berdua itu akan terjadi. Terlibat dengan Daniel Thomas tidak pernah menjadi bagian dari rencana. Tapi terkadang, rencana yang terbaik adalah diaman kita berjalan, itu adalah pilihan yang tepat. Bagaimana kisah cinta polisi tampan dengan seorang pria tersangka utama mafia ini?

tagar
3 tagar
Anda Mungkin Juga Menyukai

Addicted (IND)

Malam itu badai datang menghantam kehidupan Arghi Baswara, di mana dua orang perampok menerobos masuk ke rumahnya hingga dia harus kehilangan indera penglihatannya secara permanen. Semesta Arghi runtuh hanya dalam hitungan jam. Semuanya hitam tanpa warna, seberkas cahaya pun tidak dapat di tangkap oleh matanya. Harapan, impian, cita-citanya dan seseorang yang harus dia lindungi dan jaga. Semuanya pupus seperti kedipan mata. Dia merasa menjadi orang paling tidak berguna. Galant Virendra hancur dalam satu minggu. Sahabat satu-satunya yang paling dia sayang, kehilangan penglihatannya. Lalu tak lama ayahnya yang sebagai tenaga medis direnggut dari hidupnya. Galant tidak punya siapa-siapa lagi dalam keluarganya, hanya ada Arghi sahabatnya sebagai tumpuan dalam hidup Galant di dunia sekarang yang justru Arghi merasa paling tidak berguna dan menganggap hanya menjadi beban bagi Galant. Kemudian keanehan muncul dalam diri Galant setelah dia tanpa sengaja mencium Arghi ketika sahabatnya itu sedang tertidur. Perubahan tubuhnya yang berderak seolah membelah tubuh Galant saat perlahan dirinya berubah menjadi lebih memendek dan merasakan semburan kekuatan besar melingkupi Galant disusul dengan rasa sakit menyengat di sekujur tubuhnya. Galant tidak pernah menyangka bahwa dengan dirinya yang tanpa sengaja mencium Arghi pada malam bulan purnama saat itu membawa dia dalam perubahan hidupnya yang jungkir balik. Ketika dia menyadari bahwa dia bukanlah manusia biasa, tetapi seekor serigala yang kehilangan kendali hanya dengan mencium aroma dari sahabatnya, Arghi. Apa yang terjadi pada Galant? Ditambah dengan Galant yang sangat sulit mengatasi tarikan yang begitu kuat dari sebelumnya untuk terus bersama Arghi yang sama sekali belum mengetahui perubahan dari Galant menjadi seekor serigala di tengah malam purnama, karena perubahannya dia hampir menjadi gila dengan sebuah aroma yang mencekiknya datang dari sahabatnya yan menembakkan aromanya seperti kesetanan. Siapa sebenarnya Galant?

White_Black033 ยท LGBT+
Peringkat tidak cukup
162 Chs

THE BELOVED ONE

Khusus Dewasa!! NOVEL : THE BELOVED ONE : SAAT CINTA MEMANGGIL SINOPSIS PART 2 (LGBT) 20 th kemudian Nicky dan Bagas mempunyai anak semata wayang namanya AYRAA GINANTA. Sedangkan Hana dan Raka mempunyai dua anak kembar, yang pertama CHELLO KANSYA dan yang kedua CAYLA KANSYA. Chello dan Ayraa di jodohkan dari mereka masih bayi mungil, tapi AYRAA putri Bagas dan Nicky mencintai laki-laki lain, di mana laki-laki yang di cintai putri Bagas adalah seorang GAY yang bernama DANISH AILLEN Nah loh....!! bagaimana perasaan Bagas dan Nicky melihat putri semata wayangnya mencintai seorang Gay...???" Dan bagaimana dengan CHELLO putra Raka dan Hana yang sangat mencintai AYRAA dari mereka masih kecil...???" Apakah cinta CHELLO akan bertepuk sebelah tangan...? dan bisa menikahi Ayraa?? Ataukah AYRAA akan bisa hidup bersama dengan DANISH seorang CEO muda dan seorang gay yang akhirnya menderita sakit HIV...?" Akankah Danish bisa hidup atau meninggal dalam pelukan Ayraa??? Ataukah Ayraa akan kembali dalam pelukan CHELLO yang telah kembali setelah tujuh tahun berpisah??? Ikuti terus cerita selanjutnya ya kk....????? SINOPSIS PART 1 "Sebuah rasa yang tidak pernah di mengerti kapan hadirnya yang dia tahu rasa itu membuatnya harus memilih dan meyakininya jika pilihannya adalah benar." "Dia tidak pernah mengatakan jika dia sangat mencintaiku...tapi aku sangat tahu bahwa dia sangat mencintaiku dengan pembuktian atas kesakitannya hingga hampir membawa pada kematiannya" (Nicky Andrea Pramudya) "Aku sangat mencintaimu ...aku juga punya rasa cemburu, namun rasa cemburuku, tidak sebanding dengan besarnya rasa cintaku...karena tujuan dalam hidupku adalah membahagiakanmu." (Raka Endar Wibawa) "Biarlah cintaku ini bersemayam di hatiku yang paling dalam...baik di masa lalu, masa sekarang, dan di masa depan...Biarlah tetap terukir sampai menutup mataku ini." (Bagas Arga Ginanta)

NicksCart ยท LGBT+
5.0
441 Chs

Menikah dengan Mantan

WARNING 21+ (ADA KALIMAT KASAR DAN ADEGAN DEWASA YANG BELUM CUKUP UMUR TAPI MASIH NAKAL, JANGAN TERLALU MENDALAMI KARENA INI HANYA CERITA.) KEHIDUPAN NYATA TIDAK SEINDAH KISAH DI NOVEL. Volume 1 Pertemuan dan Perjuangan : (Bab 1-100) Ananta Putri Sidqia gadis berparas cantik 25 tahun yang harus hidup sebatang kara akibat kecelakaan mobil yang di alaminya bersama keluarganya. Suatu hari dia melamar pekerjaan di perusahaan elit yang bergerak di bidang industri meuble yang cukup besar. Dia akhirnya di terima kerja di perusahaan itu sebagai OG. Semua berjalan manis hingga tidak sengaja dia bertemu kembali dengan sang mantan kekasih saat dia masih duduk di bangku kelas sepuluh SMA. Mantannya yang menghilang tanpa kabar setelah di nyatakan lulus. Apa yang akan terjadi pada Qia sapaan si gadis itu ketika tiba-tiba saja sang mantan berlutut di hadapannya dan mengeluarkan kotak beludru yang di dalamnya terdapat cincin berlian. Menerima atau menolak? Volume 2 After Marriage: (Bab 101 - belum di ketehaui) Kenan Melviano Pradipa sang mantan dari Ananta Putri Sidqia yang ternyata hanya memanfaatkan Qia untuk bisa kembali bersama dengan kekasihnya tanpa takut ketahuan oleh orang lain ataupun sang kakek yang menolak kekasihnya. Apa yang akan terjadi ketika Qia mengetahui jika Kenan memiliki hubungan dengan seseorang di belakangnya. Orang yang tidak pernah ada dalam benak Qia bahwa Kenan akan menajalin hubungan dengan orang itu. Orang itu adalah Raka Mahardika, seorang pria yang wajahnya tampan seperti oppa-oppa korea dan Qia sudah menganggap Raka sebagai Kakaknya sendiri. Akankah Qia bertahan dengan pernikahannya bersama Kenan supaya Kenan bisa kembali ke kodratnya mencintai seorang wanita. Ataukah Qia akan pergi dari kehidupan Kenan dan tidak pernah mau kembali lagi karena telah di kecewakan begitu dalam oleh Kenan?

Chi_Hyo_Ki95 ยท LGBT+
4.9
269 Chs

Be My Umbrella

Setiap orang di dunia ini pasti mempunyai hal yang disukai maupun hal yang tidak disukai. Ada kalanya hal itu sangat berbeda dengan sebagian orang lainnya. Sesuatu yang kita sukai itu akan membuat kita nyaman dan bahagia saat menjalaninya. Sedangkan hal yang tidak kita sukai hanya akan membuat kita merasa risih dan tertekan, terkadang itu juga bisa membuat kita merasa tidak nyaman. Begitu juga denganku. Ada satu hal yang tidak aku sukai di dunia ini. Aku tidak suka dengan apapun yang berkaitan dengan hujan. Aku yang berusaha dengan keras ini tiba-tiba saja merasa putus asa jika teringat dengan hal yang bernama 'hujan'. Bukankah seharusnya aneh jika ada yang membenci hujan seperti diriku ini? Disaat yang lain sangat mengharapkan turunnya hujan bagi kesuburan tanah mereka, ada juga yang berharap cuaca yang panas menjadi lebih sejuk setelah turunnya hujan. Ada yang menantikan sumur mereka terisi dengan air dari tetesan air hujan dan lain sebagainya. Aku hanya ingin hujan ini berhenti, sekali saja, cukup sekali ini saja. Aku seperti ingin menghentikan waktu. Jika saja hujan ini berhenti saat itu, mungkin aku tidak akan terlalu membencinya. Jika memang kejadian yang aku lalui ini tidak begitu berat, mungkin saat ini aku bisa tersenyum sambil berlari di bawah hujan lebat. Tapi, siapa sangka ternyata kejadian pilu malah terjadi dalam hidupku. Kejadian yang tidak pernah ku bayangkan sebelumnya. Kejadian yang akan meniggalkan luka untukku. Kala itu hujan tidak akan pernah berhenti membasahi diriku. Di saat aku berjalan, berlari dan terjatuh sekalipun yang aku lihat hanyalah air yang jatuh membasahi setiap benda yang ia lalui. Suram! Begitu suram hingga membuatku muak. Aku ingin berlari, aku ingin bebas dari genangan air yang seolah perlahan-lahan menyeretku ke dalam. Begitu dalamnya air hingga air itu seakan membuatku tenggelam. Tidak ada yang berusaha menolongku, aku begitu kesulitan untuk sekedar bernapas. Hingga kau datang kepadaku. Akankah orang sepertimu bisa membuatku bangkit dari genangan air kotor yang menenggelamkan tubuhku? Akankah kau mampu mengubahku secara perlahan? Jika memang kau adalah orang yang aku cari selama ini, maka datanglah. Tapi, apabila tujuanmu hanya untuk bermain, silahkan pergi. Aku bukanlah sebagai alat tempat bermainmu. Karena orang yang rapuh sepertiku bukanlah tempat yang cocok bagimu. Tinggallah jika memang kau adalah orang yang tepat. Jangan pergi jika kau merasa aku adalah rumahmu. Tetaplah tinggal hingga nanti istilah kau dan aku menjadi kata 'kita'. Hingga nantinya kita bisa menemukan kebahagiaan bersama saat hujan tiba. Menghapus luka yang begitu dalam tergores dalam hatiku.

Ryuumi ยท LGBT+
Peringkat tidak cukup
277 Chs
Indeks
Jilid 1
Jilid 2
Jilid 3 :SEASON 2
Jilid 4 :SEASON 3

peringkat

  • Rata-rata Keseluruhan
  • Kualitas penulisan
  • Memperbarui stabilitas
  • Pengembangan Cerita
  • Desain Karakter
  • latar belakang dunia
Ulasan-ulasan
Disukai
Terbaru

DUKUNG

Lebih lanjut tentang buku ini

No One 17 and Under Admittedmature rating
Lapor