Sebelum pasukan mulai bergerak ke medan tempur, Suku Kaisar Api dan Kaisar Kuning mempersiapkan ritual upacara agung.
Altar untuk upacara ini disiapkan di pinggir Kota Kaisar Kuning dan dibuat dari batu raksasa oleh seorang tukang batu. Altar ini berbentuk persegi dan memiliki panjang 81 meter dengan 5 tingkatan, dengan semakin tinggi altar semakin kecil area yang ada di altar tersebut. Di sisi selatan hanyalah sebuah tangga dengan total 80 anak tangga, yang mencapai tingkat ke-4 dari altar. Di kedua sisi dari tangga tersebut adalah dua genderang raksasa yang terbuat dari kulit sapi.
Di tingkat ke-4 dari altar adalah tempat utama ritual, 4 obor di tempatkan di tiap sudut. Selain dari itu, ada juga kedua genderang raksasa dari kulit sapi tersebut.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com