Ketika Zhao Youlin mendengar ini, matanya tiba-tiba menegang. Wajahnya agak berubah, dan tanpa sadar melangkah maju sangat cepat.
Jiang Muchen bersiap untuk terus berbicara dengan orang di foto, tetapi tiba-tiba dirinya mendengar suara aneh bercampur dengan keterkejutan dari belakangnya, "Apa kamu bilang?"
Dua orang di depan batu nisan itu terkejut pada saat yang sama, lalu berbalik untuk melihat perempuan yang muncul di belakangnya entah sejak kapan.
Jiang Muchen memandang Zhao Youlin dari atas ke bawah untuk sementara waktu. Setelah memastikan bahwa dirinya tidak mengenalnya, ia mengerutkan kening dan bertanya membela diri, "Siapa kamu?..."
Pertanyaan Jiang Muchen membawa Zhao Youlin kembali ke akal sehatnya dari kabar mengejutkan tadi, barulah kemudian ia menyadari bahwa dirinya baru saja bersemangat lalu berlari langsung di depan mereka berdua.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com