webnovel

Kengerian yang Terpendam

"Hm? Tunggu, murid? Cien Millard adalah muridmu?!"

Karilon baru saja menyadari bagian akhir dari pengenalan yang dilakukan oleh Lindell. Menyatakan kalau Raja Arcadia tersebut adalah murid dari si Peri Alam.

Champion yang selama ini jarang terlihat dan tidak bisa diperintah ternyata memiliki seorang murid. Karilon rasa kalau publik tahu soal ini, topik tentang Cien akan makin memanas lagi.

Karilon ingin mendengar cerita tentang awal bagaimana keduanya bisa menjadi sepasang guru dan murid. Namun Lindell enggan bercerita, berkata kalau saat ini hal tersebut tidaklah penting.

Lindell menemukan Cien bisa dibilang merupakan suatu kebetulah. Toh, dia tadinya hanya ingin jalan-jalan mencari makanan baru di pasar. Tapi, hawa kematian yang menyelubungi Cien sangat mencolok di tengah para manusia biasa di pasar tersebut. Sehingga mau tidak diniatkan mencari pun, Lindell langsung tahu kalau orang yang mengeluarkan aura tersebut pastilah muridnya.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com

Bab berikutnya