Zaid bin Arqam nama lengkapnya adalah Zaid bin Arqam bin Zaid Qais. Dia termasuk salah seorang Anshar yang telah menyambut kedatangan kaum Muhajirin dengan sukacita dan gembira, yang telah mempersembahkan harta, keluarga, dan jiwanya untuk,menyambut kedatangan pasukan kaum muslimin dari Mekah.
Dia dibesarkan sebagai seorang yatim dibawah asuhan salah seorang sahabat terkenal Rasulullah SAW. Abdullah bin Rawahah yang bertindak sebagai pemegang tali kekang onta Rasulullah SAW. Ketika baginda menunaikan Umrah Qadha.
Rasulullah SAW memerintahkan kepada Abdulllah bin Rawahah supaya turun dari kendaraannya dan mendengarkan syair-syairnya, supaya perjalanan para sahabatnya lebih bersemangat dan hidup. Sabdanya, "Turunlah dan kobarkanlah semangat rombongan ini".
Dia menjawab, "aku sudah lama melupakan syair-syairku, ya Rasulullah".
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com