webnovel

KAMU TIDAK AKAN MENGALAHKANKU PADA PERLOMBAAN SELANJUTNYA

Tang Wulin menemukan sebuah masalah. Sepertinya dia makan lebih banyak saat berdiri daripada saat duduk.

Pada saat ini, sudah banyak orang yang mengelilinginya.

"Perut orang ini tidak terlalu besar, tetapi bagaimana bisa dia makan sebanyak itu? Dia akan memecahkan rekor yang sudah ada. Aku ingat rekor memakan roti kukus dari akademi menengah adalah empat puluh tiga. Sudah berapa banyak yang telah dia makan?"

"Dia telah memecahkan rekor dengan makan empat puluh lima roti kukus. Sangat hebat. Apalagi dia tidak terlihat seperti anak yang rakus. Dan juga roti kukus ini sebesar telapak tangan."

Zhou Zhangxi hanya menatap Tang Wulin seperti orang bodoh. Selama ini dia selalu berpikir bahwa dia makan cukup banyak. Dia bahkan bisa makan dua puluh roti kukus dan belum merasa kenyang.

Roti kukus ini berisi daging cincang dan juga ada sup sayur yang di sediakan untuk di makan bersama roti kukus. Dan Tang Wulin tidak hanya memakan roti kukus, dia juga meminum sup nya. Setiap lima roti, dia akan meminum satu teguk sup. Dia benar-benar terlihat seperti menikmati makan siangnya sendiri.

Roti seukuran telapak tangan ini benar-benar enak. Di dalamnya diisi dengan daging cincang yang banyak. Begitu menggigit roti, cairan berlemak akan mengalir keluar. Itu benar-benar terlalu enak.

Yang paling penting, rotinya masih kurang.

"Aku rasa aku harus merepotkan banyak orang." Tang Wulin menghabiskan roti ke lima puluhnya dan berpindah ke meja di sampingnya.

Yun Xiao menepuk bahu Zhou Zhangxi. "Ayo kita pergi dan membersihkan kamar. Sekarang aku tahu mengapa dia bisa mengalahkanmu. Ini disebut hukum kekekalan energi. Semakin banyak seseorang makan, semakin banyak kekuatan yang mereka miliki."

Wajah Zhou Zhangxi terlihat tidak percaya saat melihat ke arah Tang Wulin. Pada saat ini, Tang Wulin mengambil dua puluh roti lagi.

Kembali ke rumah keluarga Tang, memberi makan Tang Wulin adalah sakit kepala terbesar bagi Tang Ziran dan Lang Yue. Anak ini benar-benar terlalu hebat saat makan. Terlebih saat Na'er masih bersama mereka, keduanya seperti bersaing seberapa banyak mereka bisa makan.

Kemampuan makan Zhou Zhangxi sebenarnya lebih banyak di banding dengan teman-teman sebayanya. Tetapi Tang Wulin, dia berada pada level yang berbeda.

Setelah menghela napas panjang, Zhou Zhangxi melihat Tang Wulin. "Aku tidak pernah berpikir ada orang yang benar-benar bisa makan sapi utuh sebelumnya, tetapi setelah melihat makanmu yang sangat banyak aku jadi percaya kalau itu benar-benar bisa terjadi. Karena aku telah menyetujui taruhan di antara kita, maka aku menerima kekalahanku. Aku akan kembali ke asrama untuk bersih-bersih. Kamu bisa terus melanjutkan memecahkan rekor."

"En. En." Sebenarnya Tang Wulin tidak terlalu memikirnya siapa yang menang atau kalah. Baginya, makan sampai kenyang adalah hal yang paling penting.

***

Pada akhirnya, rekor memakan roti kukus akademi menengah adalah delapan puluh roti kukus dan lima mangkuk besar sup sayur.

Saat Tang Wulin berjalan meninggalkan aula makan dengan perasaan puas, semua mata memandangnya.

Setelah kembali ke asrama, Zhou Zhangxi sedang membersihkan kamar tetapi tidak jadi mencuci pakaian milik Tang Wulin karena Tang Wulin ingin mencucinya sendiri. Sementara Yun Xiao saat ini sedang membantu Zhou Zhangxi membersihkan kamar. Akhirnya suasana kamar menjadi lebih harmonis.

Setelah mereka selesai membersihkan kamar, Xie Xie masuk dengan wajah tertutup handuk. Bengkak pada wajahnya telah berkurang banyak, tetapi tetap tidak nyaman untuk dilihat.

"Untukmu." Dia melemparkan amplop kepada Tang Wulin.

Tang Wulin membukanya dan melihat setumpuk uang federal di dalamnya. Mendapati uang sebanyak ini di tangannya, Tang Wulin menjadi linglung sejenak.

Pada saat dia mengumpulkan tiga puluh ribu koin federal di kota Glorybound, dia membutuhkan tiga tahun penuh untuk mengumpulkannya. Namun bagi anak orang kaya di hadapannya, itu hanyalah uang saku.

"Mulai besok kita memulai kelas. Jadi besok malam, setelah pulang menghadiri kelas, kamu harus ikut denganku." Xie Xie berkata dengan dingin.

"Baik!" Tang Wulin menyetujuinya tanpa ragu sedikit pun.

Yun Xiao menimpali. "Xie Xie, lupakanlah tentang pertarungan besok. Selama enam tahun kedepan, kita akan tinggal di kamar yang sama."

Xie Xie dengan dingin menatapnya dan tanpa basa-basi berbaring di ranjangnya.

Tang Wulin bertanya pada Yun Xiao. "Aku ingin keluar sebentar, apa tidak apa-apa meninggalkan asrama?"

Yun Xiao menjawab, "Secara resmi kelas kita belum mulai, jadi tentu saja tidak akan ada masalah. Kamu hanya perlu kembali sebelum lampu dimatikan. Jika tidak, kamu akan mendapat hukuman."

Ketika mendengar kata dihukum, hati Tang Wulin berdegup kencang. Sebenarnya Tang Wulin tidak takut jika akan di hukum. Yang Tang Wulin takutkan adalah jika dia harus membayar denda lagi.

"Aku akan kembali tepat waktu."

Setelah mencuci pakaian dan selimut kotornya, Tang Wulin meninggalkan asrama. Menurut instruksi Mang Tian, setelah tiba di Kota Laut Timur, Tang Wulin harus pergi ke tempat yang disebut sebagai Asosiasi Pandai Besi.

Mang Tian telah memberikan alamat bengkelnya pada Tang Wulin. Tidak ada yang bekerja di sana, tetapi masih ada ruang yang bisa di gunakan Tang Wulin untuk menempa.

Mang Tian telah memberitahu padanya bahwa dia harus mendaftar di Asosiasi Pandai Besi agar bisa menerima pekerjaan. Pekerjaan inilah yang akan mengasah kemampuan Tang Wulin. Setiap bulan Mang Tian akan datang menemuinya dan memeriksa kemajuannya serta memberikan beberapa petunjuk. Setelah menerima takdirnya menyatu dengan Goldlight si Ular Rumput kecil, Tang Wulin menjadi lebih fokus untuk menempa. Terutama setelah menyelesaikan Thousand Refinement. Menyelesaikan Thousand Refinement telah membuatnya mengerti bahwa di masa depan, kemungkinan besar dia akan menjadi pandai besi seperti gurunya. Karena itu, dia tidak bisa bersantai dan harus terus mengasah keterampilan menempanya. Apalagi dia bisa menghasilkan uang dengan menempa. Selain untuk menambah penghasilan keluarganya, Tang Wulin membutuhkan banyak uang untuk menjelajahi benua untuk mencari Na'er di masa depan.

Tang Wulin tidak bertanya pada Yun Xiao letak Asosiasi Pandai Besi karena Tang Wulin tidak ingin ada murid lain yang mengetahui bahwa dia adalah seorang pandai besi.

Sebelum pergi ke Asosasi Pandai Besi, Tang Wulin pergi ke gedung administrasi untuk membayar denda terlebih dahulu sebelum meninggalkan akademi.

Suasana yang tidak biasa di Kota Laut Timur sekali lagi menekan hati Tang Wulin. 'Kota Glorybound benar-benar yang terbaik. Di sana sangat bagus dan juga damai.'

Meskipun dia tidak tahu di mana letak Asosiasi Pandai Besi, Tang Wulin masih memiliki mulut di bawah hidungnya. Dia selalu bisa bertanya pada seseorang. Setelah beberapa kali bertanya, Tang Wulin mendapat pemahaman kasar tentang di mana letak Asosiasi Pandai Besi berada.

Kota Laut Timur sangat besar. Faktanya, kota tersebut beberapa kali lebih besar dari Kota Glorybound. Demi menghemat uang, Tang Wulin memilih berjalan kaki menuju Asosiasi Pandai Besi.

Untungnya Asosiasi Pandai Besi tidak terlalu jauh dari Akademi Laut Timur. Dan juga, Tang Wulin telah makan sampai kenyang saat makan siang. Setelah berjalan setengah jam, tempat yang dia tuju telah terlihat.

Asosiasi Pandai Besi sangat mudah dikenali dengan bangunan berwarna abu-abu dengan tinggi tiga puluh lantai dan bagian paling atas terdapat desain palu. Dengan desain seperti ini, tidak perlu mengukir nama asosiasi di atasnya.

Tang Wulin berjalan melewati pintu kaca besar di lantai pertama dan langsung dihadapkan pada dinding setinggi sepuluh meter dengan palu emas setinggi delapan meter di atasnya.

Meskipun Asosiasi Pandai Besi tidak sekaya Asosiasi Pengrajin Mecha, tetapi tetap saja di butuhkan dalam banyak hal. Status pandai besi tingkat atas sangat tinggi di masyarakat. Faktanya, status mereka sebanding dengan Granmaster Pengrajin Mecha. Untuk membuat Mecha tingkat tinggi, materi tingkat tinggi jelas dibutuhkan. Oleh karena itu, pandai besi tingkat tinggi dibutuhkan untuk membuat materi tingkat tinggi.

Ruang tunggu di lantai satu sangat luas dan terlihat kosong. Hanya ada dua wanita muda berpakaian abu-abu di meja resepsionis.

"Adik kecil, apakah kamu mencari seseorang?" Ketika mereka melihat Tang Wulin berjalan ke arah mereka, salah satu dari dua wanita di meja resepsionis mengambil inisiatif untuk berdiri dan menyambutnya.

Dengan malu-malu Tang Wulin berkata, "Aku di sini untuk mengikuti ujian peringkat pandai besi."

Bab berikutnya