Saat siang, Viona mengemudikan mobilnya menuju perusahaan Ethan. Dia ingin membicarakan perihal Edward yang masih saja mengganggu Luna. Wanita itu masih berharap suaminya dapat kembali baik lagi padanya dan berhenti mengejar istri dari sang adik.
Setelah sampai, Viona segera turun dari Ferrari spider biru miliknya dan berjalan sembari menenteng tas branded berwarna hitam yang serasi dengan pakaian yang dia kenakan. Wanita itu mengenakan mini dress hitam dipadu dengan atasan putih blazer berwarna merah marun. Dia memasuki gedung perusahaan milik Ethan yang tidak kalah megah dari milik ayahnya.
Viona berjalan dengan tatapan datar tanpa mempedulikan beberapa karyawan Ethan yang menyapanya. Karena sifat asli wanita itu adalah sedikit sombong dan tidak mudah berteman seperti Luna. Hal itulah yang membuat Edward sulit untuk bisa mencintainya.
"Viona," sapa Ethan saat tidak sengaja juga sedang berada di luar ruangan.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com