Las Vegas, Amerika Serikat
15 Mei 2016
05.45 A.M PST
Dering ponsel Mark diatas nakas samping tempat tidur membangunkannya dari tidur yang baru beberapa jam itu. Dengan pandangan sepat dan kabur, Mark meraba-raba sumber bunyi yang cukup mengganggu itu. Mendapatkannya, Mark mendudukkan dirinya di pinggir tempat tidur.
Kim Doyoung is calling ...
"Ada apa dia sepagi ini?" ujarnya pelan. Mark lupa kalau di Korea ini masih petang.
Mark menggeser tombol hijau di layar ponselnya.
"Halo?" sapanya.
"Halo. Mark! Ada berita buruk, oh ... Aku tidak tahu sebenarnya ini akan berakibat fatal atau hanya menghilangkan suatu bukti penguat," ujar Doyoung tergesa di seberang sana. Terdengar deru nafas pria itu tak beraturan, sepertinya Ia sedang berjalan cepat nyaris berlari.
"Katakan pelan-pelan. Ada apa?" ujar Mark.
Terdengar suara seseorang menutup pintu mobil.
"Nam Ji Woo, pelaku pembakaran gedung pengadilan itu tewas diracun atau bunuh diri saat interogasi di kantor kepolisian."
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com