Ruang Khusus Tim Investigasi
Ruang Interogasi
Seoul, Korea Selatan
6 Mei 2016
09.15 A.M KST
"Bawa di ke tahanan khusus bersama Kelvin Seo," titah Mark ketika interogasi itu telah berakhir pada Yuta dan Doyoung.
Kedua pria itu mengangguk. Tak lama kemudian, Henry keluar dari ruang interogasi sembari mendorong Irene diatas kursi rodanya.
Mark meliriknya tajam, Ia kemudian mendekati wanita itu. Ia mencondongkan tubuhnya sembari memegang kedua penyanggah tangan kursi roda itu. Irene seketika merasa terintimidasi dengan pergerakan tiba-tiba Mark itu.
Mark tersenyum sinis, "Terimakasih atas kerjasamamu, Nona Bae Irene," ujarnya menusuk.
Irene membuang wajahnya, Ia benar-benar dipenuhi dendam pada pria dihadapannya itu.
Mark menegakkan tubuhnya, lalu menepuk bahu Irene pelan, "Kau cantik dan berbakat, tapi sayang … Kau bodoh," ujarnya sarkastik.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com