Karena masih ada adegan syuting di sore hari, Tang Li langsung naik taksi untuk kembali ke lokasi syuting.
Yu Sui tampak bingung ketika melihat ada anak kucing di dalam topi Tang Li, lalu dia mengulurkan tangan untuk mengambil kucing itu dan berkata, "Bukankah kamu pergi ke rumah sakit untuk menjenguk ayahmu? Kenapa kamu kembali dengan membawa kucing? Usia kucing ini sepertinya juga belum genap sebulan, kan?"
"Aku mengambilnya di pinggir jalan. Ya, kemungkinan kucing ini baru berusia sekitar 20 hari." Tang Li melepas maskernya dan melihat anak kucing itu sedang tidur nyenyak dengan posisi meringkuk, lalu dia menginstruksikan Yu Sui, "Saat aku syuting, mintalah Yuan Qin untuk mengantarmu ke toko hewan peliharaan terdekat, lalu periksakan kucing ini dan belikan susu kambing bubuk atau susu beras. Jangan lupa untuk membeli pasir beserta bak pasirnya."
Ini adalah pertama kalinya Yu Sui mendengarkan Tang Li terlalu banyak bicara.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com