Sebulan kemudian.
Perlahan Dae Hyun sudah mengingat orang-orang yang ada di dekatnya. Karena dengan sabar Soo Yin menjelaskan semuanya.
Hari ini Soo Yin mengajak Dae Hyun sekedar keliling villa. Hari-harinya kini terasa jauh lebih cerah semenjak Dae Hyun tersadar.
Soo Yin mendorong kursi roda yang ditumpangi Dae Hyun. Rambutnya yang panjang melambai-lambai diterpa angin yang berhembus.
"Sayang," panggil Dae Hyun sembari memiringkan kepalanya sedikit agar bisa melihat ke belakang.
"Ada apa? Apakah kau membutuhkan sesuatu?" tanya Soo Yin.
"Aku takut tidak bisa sembuh seperti semula," ungkap Dae Hyun dengan sendu. Kedua kakinya masih kaku jika digerakkan. Ia khawatir akan terus selamanya seperti itu.
"Kau pasti sembuh," sanggah Soo Yin.
"Bagaimana jika aku tidak bisa sembuh? Aku pasti kelak akan semakin merepotkanmu." Dae Hyun mengungkapkan keresahannya.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com