Pagi yang mendung mengantarkan eksekusi yang dilakukan kepada ratu di negara ini beberapa saat yang lalu.
Teriakan dan makian dikeluarkan wanita itu karena tidak terima dengan semua perlakuan yang dia terima di hari ini.
"Jangan menghabiskan waktu kamu dengan sia-sisa. Berdoalah semoga Tuhan bisa dengan cepat mencabut nyawa kamu agar kamu tidak terlalu lama merasakan sakit." Ucap Yusuf yang menemui wanita iblis itu sebelum eksekusi dimulai.
"Bocah kecil sialan! Aku ini nenek kamu dan ini balasan yang kamu berikan kepadaku?"
"Jangan mimpi! Kamu memang istri dari kakek tapi kamu tetaplah orang lain. Orang lain yang tega menyakiti anak dan suaminya sendiri untuk mendapatkan kekayaan."
"Meskipun aku mati aku bisa membalas semua yan kamu lakukan kepadaku! Jangan pikir semuanya selesai setelah aku mati!"
"Bawa saja dia! Aku tidak ingin mendengar suara berisiknya."
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com