webnovel

Melemparkan Diri ke dalam Pelukan Orang untuk Menyenangkan Diri (5)

Editor: Wave Literature

Kemudian, terdengar suara langkah kaki Li Youyou yang berjalan ke lantai atas dan diikuti pertanyaan, "Mengapa masih belum turun? Qingqing? Di mana remote televisinya? Aku ingin mematikan televisinya karena ibuku aku akan tidur."

Mata Leng Sicheng berubah menjadi dingin. Ia sudah tahu bahwa membiarkan Li Youyou dan ibunya tinggal di sini memang bukanlah hal baik. Sementara itu, Gu Qingqing justru merasa sebaliknya, seolah-olah bertemu dengan seorang penyelamat.

Gu Qingqing segera menoleh dan berkata dengan keras, "Aku di sini."

Pernikahan Gu Qingqing dan Leng Sicheng merupakan pernikahan tersembunyi. Gu Qingqing sendiri hanya memberitahukan soal itu kepada Li Youyou. Meskipun Li Youyou sering bergosip, temannya itu tidak akan membicarakan hal-hal seperti ini secara sembarangan. Bahkan, Ibu Li dan Ayah Li hanya tahu bahwa Gu Qingqing menikahi orang kaya dan tidak tahu Gu Qingqing sebenarnya menikah dengan siapa.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com

Bab berikutnya