"You may be deceived if you trust too much, but you will live in torment if you don't trust enough."
— Frank Crane —
***************
Aruna kini sudah berada di dalam mobil, dia tak banyak bicara selepas mendengarkan deretan narasi yang di sampaikan Kihrani. Tiap kalimat yang di tawarkan suaminya kepadanya ditanggapi dengan singkat. Bukan karena marah, tak ada kemarahan di sini.
Segalanya yang ada berkecamuk di dadanya, lebih kepada rasa heran yang teraduk menjadi satu dengan khawatir, kecewa dan resah.
Sejauh itu Hendra berusaha menutup matanya. Sejauh itu pula Hendra tidak melibatkan dirinya. Aruna tidak di beri pemahaman sedikit pun.
Pernikahan mereka berjalan lebih dari dua tahun dan Aruna tak tahu banyak tentang suaminya, tentang sepak terjang pria yang konon katanya mengemban status presiden direktur, segalanya masih sama, berasal dari orang lain.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com