Huo Yunshen terus menawar tanah hanya untuk menaikkan harganya.
Langkah yang sangat cerdik.
Pertarungan antara kedua pria itu tidak hanya terjadi di industri bisnis, tetapi juga di industri hiburan.
Segera setelah Jingyue Entertainment menyelenggarakan kompetisi menyanyi secara langsung, Yunhai mengikuti jejak mereka dan menyelenggarakan kompetisi lainnya.
Pernah menjadi bisnis terbesar dalam industri hiburan, Yunhai Entertainment malah jatuh mengikuti jejak perusahaan lain.
Pertempuran yang menggelitik minat orang-orang ketika mereka mulai bertanya-tanya alasan Mo Yutian terus meniru yang dilakukan Huo Yunshen. Beberapa orang bahkan berpikir bahwa Mo Yutian telah jatuh hati pada daya tarik Huo Yunshen dan berusaha untuk mendapatkan perhatiannya.
Penampilan Huo Yunshen yang sempurna tidak hanya menarik perhatian serius dari para wanita di seluruh dunia, tetapi bahkan para pria menyukai dia.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com