webnovel

Mengepung Satu Titik dan Menghancurkan Bala Bantuan

Editor: Wave Literature

Para jenderal mulai berteriak kegirangan di dalam hati, rasa hormat dan kagum terpancar di mata mereka. Namun, Baiqi merupakan pria yang sangat serius dan jarang tertawa, sehingga para jenderal tidak berani memuji-mujinya di dalam tenda ini. Mereka semua menatap ke arah Baiqi, dewa perang mereka, dengan tatapan tidak sabar saat melihat pengaturan pasukan yang diberikan oleh Baiqi.

Ouyang Shuo duduk di sudut, emosi memenuhi dirinya. Hanya orang seperti Baiqi yang mampu menjadi Panglima Utama. Jenderal seperti Shi Wanshui dan Er'Lai tidak akan pernah mampu melakukannya, perbedaan diantara mereka benar-benar terlihat dengan jelas.

Sayangnya, untuk mencoba meyakinkan Baiqi, sama sulitnya dengan memanjat langit. Walaupun pasukan pemain telah memberikan performa yang baik, itu masih kurang untuk mendapatkan rasa hormat Baiqi.

"Para jenderal, dengarkan perintahku!" Kata-kata Baiqi menghentikan lamunan Ouyang Shuo, dan kembali membuatnya memfokuskan pikirannya.

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com

Bab berikutnya