webnovel

Kau Menyelamatkan Kami Lagi

Editor: Atlas Studios

Fan Lei, Wei Besar, Wei Kecil, dan yang lainnya juga terkejut. Apakah Sima You Yue benar-benar menggunakan Madu Merah Tua untuk memanggang makanan?

Itu terlalu mewah!

"You Yue, sekarang aku tahu kalau kau memang terlalu baik! Aku sungguh beruntung!" Han Miao Shuang memeluk Sima You Yue sambil melompat-lompat dengan bersemangat. Ia mencium wajah Sima You Yue.

Semua orang menatap mereka dengan terpana. Perilaku Han Miao Shuang sungguh tidak beradab!

"Ya ampun, kau tidak malu apa!" Sima You Yue menyeka air liur Han Miao Shuang dari wajahnya.

"Memangnya apanya yang memalukan!" Mereka berdua kan sama-sama perempuan.

Han Miao Shuang tentu tidak mengucapkan hal tersebut, jika tidak, Sima You Yue pasti akan murka.

"Omong-omong, Saudara Junior, ketika kita pulang nanti, berilah aku sekendi besar madu. Aku ingin berlatih Alkimia."

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com

Bab berikutnya