Menengar anak di hadapannya ini mengatakan ini semua kepadanya seakan itu bukan sebuah masalah besar. Bagaimana bisa anak ini tidak menyukai Nia? Dari yang ia lihat Nia anak yang sangat baik dan Nia menganggapnya sebagai temannya satu-satunya selain Kim. Kalau begitu kenapa anak ini mengatakan semuanya seakan Nia bukan temannya melainkan musuh.
Mereka selalu bersama, dan dia yang meminta Nia untuk mengajarinya bahasa isyarat agar ia bisa berbicara kepadanya. Kalau ia benar membenci Nia untuk apa dia melakukan semua itu? Ia heran. Sungguh heran. Kenapa hal seperti ini... tiba tiba entah kenapa Mikha mengingat perkataan Angga.
'Sederhana aja, dia mungkin pingin keliatan keren di depan orang yang dia sukai.'
'Bukan Nia sih yang aku maksud, orang lain. Mereka kan kemana-mana bertiga. Alesan macam apa lagi yang paling mungkin?'
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com