"Kau mau pergi ke mana?" Ye Chuyun bertanya setelah mendengar Li Qiye.
Li Qiye mengangkat kepalanya dan memandangi Pegunungan Hidden-dragon yang agung: "Aku mau pergi ke Pegunungan Hidden-dragon. Perjalanan ini mungkin akan memakan waktu."
"Aku akan pergi bersamamu." Ye Chuyun segera membalas: "Mungkin aku akan dapat membantumu."
"Tidak." Li Qiye menggelengkan kepalanya: "Perjalanan ini merupakan urusan pribadi. Di saat yang bersamaan, aku harap kau dapat tinggal disini karena aku punya sesuatu untuk kau kerjakan."
Dia membalas: "Sampaikan saja perintahmu."
Li Qiye menatap Si Yuanyuan dan berkata: "Sepertinya Kerajaan Crimson Night tak mau menyerah. Sebelum aku kembali, aku hanya ingin kau melindungi Yuanyuan."
"Aku khawatir hal itu akan melibatkan Saudari Ye dan Sekolah Pure Lotus." Si Yuanyuan merasa tidak enak. Dia tidak hanya telah menyusahkan Li Qiye, tapi juga Ye Chuyun.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com