webnovel

Payung Ribuan Kesempatan

Editor: AL_Squad

Bagaimana bisa keterampilan-keterampilan pilihan untuk Lord Grim ditertawakan?

Pertama, level yang lebih rendah sangat cepat dilancarkan. Dengan berhati-hati menyesuaikan keterampilan-keterampilan yang sangat tidak dibutuhkan. Banyak orang hanya langsung memilih tanpa benar-benar memahami kegunaan keterampilan itu, dan menyadarinya setelah mereka mencapai level 20.

Kedua, bahkan jika sudah di level 20 dan adalah pemain yang sudah diijinkan untuk memilih profesi mereka sendiri, banyak pemain yang berdatangan memiliki ide yang sama: penyihir, pendekar pedang, dan penembak berhubungan? Memang ada pemain yang seperti ini, namun pemain seperti Ye Xiu? Mereka bermain dengan menjelajahi semua kelas. Namun meski pemain di bawah level 20 dapat mempelajari semua tipe keterampilan, kekuatan mereka terbatas dari senjata mereka.

Sebagai contoh, jika anda mempelajari keterampilan penembak jitu Floating Bullet, tidak akan mungkin keterampilan tersebut dapat digunakan dengan pedang. Jadi bagi Lord Grim untuk mempelajari keterampilan ini, dia harus membawa senjata-senjata dari setiap kelas. Berulang kali menggantinya lagi dan lagi adalah suatu hal yang sisa-sia. Untuk tahap permulaan, sama saja dengan mencari gara-gara, bukankah itu bunuh diri? Hanya seorang pemain belum berspesialisasi populer ini yang mau melakukan hal itu.

Apa pemain itu belum berspesialisasi? Mereka adalah pemain tanpa kelas. Namun hal ini sama dengan kejadian dimasa lampau ketika batas level hanya 50. Disaat batas level meningkat dan kebangkitan kelas diumumkan, tipe permainan kelas tanpa spesialisasi menghilang. Saat ini pemain yang melihat set keterampilan Lord Grim tidak akan pernah memikirkan tentang pemain yang tidak berspesialisasi, mereka hanya akan tertawa.

Tampaknya Ye Xiu sudah memikirkan hal ini. Lord Grim hanya memiliki pedang perunggu biasa, dan ketika dia melewati sebuah toko, Ye Xiu menjual senjatanya ini.

Setelah itu, dia langsung menuju ke peti penyimpanan di gudang dan membukanya. Tak disangka sebuah peralatan terletak di dalam sana.

Akun-akun yang mentransfer peladen sudah pasti kosong. Kosong artinya bahwa pengalaman, emas, tas punggung, peti penyimpanan, dan bahkan surat semuanya kosong.

Namun Lord Grim, yang baru saja transfer ke peladen sepuluh, tidak disangka memiliki sebuah peralatan di dalam sana.

Tidak ada yang tahu tentang hal ini, namun sepertinya Ye Xiu sudah mengharapkannya. Dia tahu kalau dia akan menemukan sebuah peralatan di sini, namun setelah menemukannya, tidak ada tanda-tanda kesenangan di raut wajah Ye Xiu. Sebaliknya, itu dipenuhi rasa berduka. Getaran yang jarang ada kembali lagi menyatu dengan tangan kanannya. Terakhir kali dia rasakan adalah ketika menyerahkan One Autumn Leaf. Sekarang, kembali muncul tepat ketika dia akan mengambil peralatan ini.

Mouse-nya naik ke atas.

[Payung Ribuan Kesempatan] - Level 5

Berat: 23 kg, Kecepatan serangan: 5

Serangan Fisik: 180 ; Serangan Sihir: 180

Itu dia. Bahkan tidak memiliki sifat khusus. Pada prakteknya itu adalah sebuah senjata kosong.

Dalam Glory, tingkatan sebuah peralatan dapat dilihat dari warna tulisan yang terbagi atas: Jingga, Ungu, Biru, Hijau, Putih. Peralatan putih tidak memiliki sifat khusus. Peralatan tingkat Hijau didapat dari upah menyelesaikan quest. Peralatan Biru didapat di dungeon melalui beberapa quest. Seperti senjata yang paling sering digunakan. Sedangkan untuk peralatan Ungu dan Jingga, itu adalah barang kualitas tinggi dan mahal. Apakah dari karakternya atau dari uangnya, pemain harus luar biasa di salah satunya, untuk mendapatkan mereka.

Tulisan perak dari Payung Ribuan Kesempatan tidak berada diantara kelima warna ini. Jika Chen Guo bangun dan melihatnya, dia pasti akan sangat terkejut. Perak, adalah peralatan yang dibuat sendiri. Dibuat bukan melewati keterampilan manufaktur dalam game, tapi melalui seorang pembuat peralatan. Mereka dianggap sebagai konten akhir permainan.

Sebuah kalimat yang populer di Glory: Peralatan buatan tidak perlu kuat, namun semua peralatan yang kuat adalah buatan sendiri.

Peralatan buatan sendiri dapat melampaui peralatan di tingkat Jingga Epik. Di serikat profesional, setiap klub menginvestasikan sebuah tim khusus penelitian peralatan buatan. Dewa perang One Autumn Leaf pun memegang peralatan buatan Silver Battle Lance Evil Annihilation! Itu adalah senjata luar biasa dan sangat terkenal dan satu-satunya.

Fitur peralatan buatan sangat sulit diciptakan namun masing-masing memang unik.

Hanya saja, keunikannya diantaranya melampaui peralatan epik atau unik seperti sampah.

Payung Ribuan Kesempatan? Apakah itu sampah atau harta?

Jika Chen Guo terbangun, Jika dia menemukan sifat dari senjata ini, maka dia pasti akan segera membuat suatu keputusan.

Kualitas terbaik. Payung Ribuan Kesempatan memang benar berkualitas lebih unggul melampaui peralatan Jingga di level yang sama. 180 Serangan Fisik dan Magis. Itu setara dengan senjata Jinggal level 10. Namun senjata dengan daya serang tinggi biasanya berat dan lambat. Payung Manifestasi Segudang tidak berat dan rata-rata kecepatan serangan level 5. Dibandingkan dengan Senjata Jingga level 10, hanya bergantung pada poin ini sudah cukup untuk melampaui mereka.

Namun kelemahannya juga jelas: Payung Ribuan Kesempatan hanya memiliki atribut dasar tanpa kenaikan tambahan. Disamping itu, Level 5, ini adalah level yang dapat dilampaui dalam sekejap.

Namun Ye Xiu tidak memikirkannya karena dia tahu bahwa Payung Ribuan Kesempatan adalah sebuah ciptaan yang sangat berharga. Setelah eksperimen berkali-kali dan gagal, untuk dapat menciptakan level 5 Payung Ribuan Kesempatan sudah merupakan pencapaian yang baik. Fitur dari peralatan buatan dapat dipikirkan nanti, mereka dapat terus menerus ditingkatkan. Jadi Senjata buatan tidak akan pernah ketinggalan jaman dan dapat terus ditingkatkan melalui editor peralatan.

Ye Xiu perlahan mengangkat Payung Ribuan Kesempatan dan menaruhnya di tangan Lord Grim. "Ayo mulai!" Katanya pelan-pelan kemudian segera mengontrol Lord Grim menuju dungeon Hutan Hijau. Terlihat seperti Lord Grim mendengar perintahnya.

Hutan hijau adalah dungeon 5 orang dengan syarat sudah mencapai level 5 untuk bisa masuk. Pencapaian dari pemain level 10 keatas tidak sah artinya mereka tidak bisa berpartisipasi di papan utama yang berbeda untuk dungeon ini. Sejumlah tim yang masih kosong duduk menunggu di luar dungeon. Ketika Lord Grim tiba, dia menerima beberapa undangan. Ye Xiu tidak terlalu banyak pilihan dan menyetujui sebuat tim yang masih memerlukan 1 orang lagi.

"Bagus bagus bagus." Disaat dia masuk, Ye Xiu mendengar ketua tim mereka Sleeping Moon berteriak.

"Bagaimana cara kita menjatuhkan barang dari Bos tersembunyi?" Tanya Ye Xiu.

"Oh? Perhatian sekali!" Dari gaya bicara Sleeping Moon yang blak-blakan, sepertinya dia bukan pendatang baru. Setidaknya dia tidak bertanya apa itu Bos tersembunyi.

Tim harus dibentuk agar mendapat kesempatan bertemu dengan Bos tersembunyi. Sistem akan memberi beberapa petunjuk ketika memasuki dungeon. Kekuatan Bos tersembunyi sedikit lebih besar dari pada final Bos di dungeon itu, namun peralatan yang tidak dijatuhkan final Bos akan didapat padanya.

Sebenarnya, dengan level profesional maksimal Ye Xiu, dia memiliki keterampilan yang cukup untuk melakukan solo di dungeon kecil ini. Membentuk tim dibutuhkan untuk menemukan Bos tersembunyi. Dia juga menginginkan beberapa material yang akan nanti dijatuhkan Bos tersembunyi karena dia juga ingin meningkatkan level dari Payung Ribuan Kesempatan. Ye Xiu mengerti benar. Dibandingkan meningkatkan level Lord Grim, meningkatkan level Payung Ribuan Kesempatan jauh lebih sulit. Dia memutuskan untuk memulainya sekarang.

Dungeon level rendah seperti Hutan Hijau, tidak peduli seberapa bagus peralatan yang akan dijatuhkan. Itu pasti akan segera mati, jadi tidak bernilai. Selain itu berdasarkan pengalaman, material yang jatuh dari Bos tersembunyi menarik perhatian para pemain. Material-material ini tidak akan pernah kehabisan masa pakai. Bahkan dari server yang lama, banyak orang yang memasuki dungeon Hutan Hijau hanya untuk material-material seperti ini.

Sleeping Moon pun jelas tahu tentang itu, jadi segera mengumumkan proposal distribusi: Semua yang jatuh dari mainan itu adalah uang, jadi semua yang terjatuh akan diputuskan melalui dadu.

"Oke." Dia hanya bisa mengatakannya. Bagaimana bisa dia akan mengambilnya untuk dirinya sendiri? Ini adalah tim liar. Tidak ada alasan untuk itu.

"Bagus. Sekarang kita semua sudah siap untuk pergi." Kata Sleeping Moon. Setelah menerima balasan dari semuanya dia masuk.

Ye Xiu sedang berbicara pada Chen Guo jadi dia tidak menggunakan headphone. Sekarang, dia memakainya. Tepat disaat dia memasuki dungeon, dia mendengar suara: "Sialan! Dasar nasib! Langsung pada Bos tersembunyi!"

Bab berikutnya