"Dhuaar!"
Benang-benang cahaya hitam menyapu ke semua arah seperti badai, lalu langsung menutupi area radius 30 meter di sekeliling Xu Yun. Goresan-goresan hitam tipis seolah muncul di dimensi kosong di manapun benang-benang cahaya hitam melintas.
Xu Yun menyaksikan serangan itu, lalu ekspresi mengerikan yang terlihat jelas muncul di wajahnya. Pria itu mungkin sudah meremehkan Lin Dong sebelumnya, tapi karena munculnya Devouring Ancestral Symbol, dia segera menaikkan tingkatan ancaman yang terdapat dalm diri Lin Dong. Karena dia sadar meskipun terdapat jarak yang besar di antara kekuatan mereka, sangat memungkinkan bagi benda Dewa seperti Devouring Ancestral Symbol untuk menutupi jarak besar itu…
Mata Xu Yun menggelap dan dingin. Segel yang terbentuk di tangannya berubah, lalu Mental Energy menyeruak hebat seperti badai. Energi itu kemudian segera berubah menjadi badai Mental Energy yang ukurannya mencapai 30 meter di sekeliling badannya.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com