webnovel

Selamat Datang

Editor: Atlas Studios

Anna dan Roland berpelukan erat untuk waktu yang sangat lama.

Roland membelai wajah Anna dan berkata dengan lembut, "Kamu … menjadi lebih kurus."

Meskipun ada air mata di kedua matanya, mata Anna masih tampak sejernih air danau. Roland bisa dengan jelas melihat bayangan dirinya sendiri di mata biru Anna yang jernih. Tetapi Anna terlihat jauh lebih kurus sekarang. Saat memeluk Anna, Roland bisa merasakan tulang punggungnya sedikit menonjol dan ia bisa melihat tulang selangkanya juga. Wajah Anna tidak bersinar seperti sebelumnya.

"Aku minta maaf karena telah membuatmu mengkhawatirkan aku." Mencium aroma tubuh Anna yang wangi, Roland merasa hatinya kembali tenang. Roland bisa kembali ke dunia ini dalam sekejap, tetapi rasanya mereka sudah berpisah selama ratusan tahun.

Anna menggelengkan kepalanya dan menyeka air matanya dengan kerah baju Roland sambil berkata, "Aku baik-baik saja, selama kamu bisa terbangun dari tidur yang panjang."

Bab Terkunci

Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com

Bab berikutnya