Setelah menemui ketiga anak itu, Latifah melangkah menghampiri Aisyah. Sepertinya ini waktu yang tepat untuknya berbicara dengan Aisyah, lagipula besok ia sudah harus pindah dari rumah ini.
"Hai, apa kabar Aisyah?" Sapa Latifah pada Aisyah.
Aisyah tersenyum pada Latifah, sudah lama ia tidak berbicara dengan Latifah. Rasanya ada yang berbeda dari wanita itu, dia terlihat lebih tenang dan santai.
"Hai mba, alhamdulillah baik. Mba sendiri bagaimana?" Balas Aisyah dengan tenang.
Latifah tersenyum tipis untuk menjawab pertanyaan itu, dari luar memang ia terlihat baik-baik saja dan baginya Itu sudah cukup untuk memberitahu pada yang lain.
"Aku tidak menyangka kamu bisa memiliki satu putra lagi, kamu memang selalu penuh kejutan Aisyah." Tukas Latifah dengan tawa kecilnya.
Aisyah ikut tertawa kecil, lalu ia pun menjelaskan kejadian yang sebenarnya saat itu.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com