"Dia hanya menginginkan sesuatu darimu, Arghi. Aku tidak bisa mengatakannya padamu, tetapi aku mohon menjauh darinya. Aku tidak ingin dia menyakitimu. Aku tahu bagaimana sikap dia yang dahulu dan aku melihatnya sendiri bagaimana dia berubah begitu jauh sekarang. Arghi, aku tidak berbohong. Jika ini kebohongan aku tidak mungkin menghancurkan kebahagianmu bersamanya, Arghi."
Kata-kata yang Arghi lontarkan selanjutnya sukses membuat senyum Galant membentang. "Aku mempercayaimu, Galant. Aku tidak akan menemui Reiki lagi."
Galant merasakan kebahagiaan mulai menyebar ke dalam rongga dadanya saat ini, ketika bahkan Arghi tanpa ragu menyetujui ucapan Galant barusan. Galant tahu bahwa Arghi pastilah memiliki banyak pertanyaan yang datang dalam pikirannya. Namun, Arghi memilih diam dan tidak mengatakan apapun pada Galant. Ini membuktikan bahwa tidak ada yang lebih penting dari Arghi ketimbang Galant sendiri.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com