Arena markas Mata Libra, Kembang.
Pertarungan sengit masih terjadi antara Citra dan bayangannya. Ke duanya saling menyerang hanya dengan menggunakan keahlian berpedang dan penguasaan pengendalian aura di tubuh masing-masing.
Citra maupun bayangannya belum sama sekali menggunakan teknik atau jurus yang mereka kuasai. Tubuh ke duanya sudah terhiasi oleh beberapa sayatan pedang dari lawannya. Darah segar mengalir dari pelipis, lengan kanan, dan bagian samping perut Citra, di mana luka cukup besar terlihat di sana.
Citra mempunyai beberapa jurus pedang dari teknik keluarganya. Namun bagi dia saat ini, dibandingkan promosi ke kelas emas, Citra lebih memilih mengalahkan bayangannya tanpa menggunakan teknik atau jurus mematikan. Karena dengan begitu, sewaktu Citra mengalahkan dirinya itu, dia tahu kalau ia telah bertambah kuat.
"Hiyaaa!!"
Trang tringg tang…
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com