"Pei Qiqi!" Tang Yu memanggil namanya dengan sangat marah. Berbanding terbalik dengan cara bicaranya, dia menarik Pei Qiqi dengan lembut dan meletakkannya ke dalam pelukannya.
Pei Qiqi menurunkan pandangannya, karena tidak berani menatap Tang Yu. "Maaf!"
"Tidak bisa tidur?" Tang Yu mengusap-usap dagunya sendiri sambil memandang Pei Qiqi.
"Iya," jawab Pei Qiqi dengan singkat. Sebenarnya dia tidak bisa tidur dan merasa takut untuk tidur.
Dia takut kalau dia akan memimpikan Zhao Ke lagi… Gambaran itu terlalu nyata dan mengerikan.
Dia lebih baik mengatakan ini pada Tang Yu, bahkan meskipun dia tahu betapa berbahayanya tidur satu ranjang dengan seorang pria.
Tapi di mata Pei Qiqi, sekarang Tang Yu seperti dewa penyelamatnya. Dia sangat ingin menggenggam Tang Yu seumur hidup!
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com