"Aku pernah mencoba untuk mengatakan kebenarannya kepadamu, tapi setelah aku melihat sikapmu yang begitu baik kepada Su Lianxi aku berpikir bahwa kamu benar-benar menyukainya. Dan jika kamu mengetahui kebenarannya maka mungkin kamu akan semakin membenciku." Su Zhixi tertawa mengolok. "Selain itu kamu juga selalu membenciku. Jika kamu tahu orang yang menyelamatkanmu adalah orang yang kamu benci, maka mungkin kamu akan merasa semakin marah."
Ning Yichen tertegun saat mendengar itu dan bibirnya terlihat begitu pucat, seolah tidak ada darah yang mengalir di balik kulit bibirnya
Ning Yichen sangat ingin mengatakan bahwa itu tidak benar, bahwa dia tidak pernah membenci Su Zhixi, bahwa sikapnya yang begitu buruk kepada Su Zhixi hanya karena dia tidak ingin mengakui perasaannya yang menyukai Su Zhixi. Tapi ...
Tapi Ning Yichen sadar bahwa dia tidak memiliki hak untuk mengatakan semua itu.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com