Suara riang seorang wanita tiba-tiba terdengar di samping Shen Fanxing. Di saat yang bersamaan, sebuah tangan putih ramping tiba-tiba menjulur dan menunjuk barang yang dipegangnya. Ia pun mengerutkan alisnya dan hawa dingin seketika menyelimuti matanya. Ia mengangkat kepalanya, lalu menoleh dan melihat tiga orang wanita dengan riasan cantik berdiri di sampingnya. Dan tangan yang baru saja menunjuk perhiasan di tangannya adalah Shen Qianrou.
Namun, ketika Shen Qianrou melihat wajah Shen Fanxing, raut wajahnya seketika berubah. Ia mundur dua langkah dengan wajah yang tampak ketakutan. Wajahnya memucat, namun ia dengan cepat menyapa, "Kakak…"
Shen Fanxing hanya memperhatikan permainan akting Shen Qianrou. Matanya yang dingin terlihat semakin dingin. Sedangkan Lin Feifei yang berada di sebelahnya tiba-tiba melangkah maju dan menghadang di depan Shen Qianrou dengan posisi yang seperti sedang melindungi seorang anak kecil.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com