webnovel

Chapter 45 - Kyoto Saga 2

Aku dan Rias yang sedang berjalan-jalan ke kuil Inari di puncak gunung.Tiba-tiba saja diserang oleh silumah rubah kecil yang memerintahkan anak buahnya para tengu untuk menyerang kami berdua.Well ini bukan salahnya kalau dia curiga tapi karena tindakannya akhirnya aku ingat nama siluman rubah kecil ini dia adalah Kunou anak dari Yasaka Kyuubi pemimpin siluman di Kyoto.Well sudah saatnya sedikit menggunakan ilusi yang sudah lama tidak kugunakan,menggunakan evil eyes memang praktis tapi banyak kelemahannya lagipula waktu penggunaan dan jumlah penggunaannya sangat terbatas karena itu aku hanya menggunakannya kalau benar-benar diperlukan saja.

"Rias tahan dirimu jangan menggunakan kekuatan penghancur!"Aku memperingatkan Rias untuk menahan diri karena bisa bahaya.

"Baiklah!aku juga tidak mau melukai mereka semua hanya karena salah paham kecil"kata Rias

"Kalian semua lihat kemari!"Kuaktifkan evil eyes ku pada mereka dan kuberi mereka ilusi selama 1 menit dan di waktu 1 menit itu adalah waktu yang sangat tepat untuk kabur!.

"Eh,Issei-kun kenapa kita harus kabur dan tidak bicara baik-baik?"Tanya Rias ketika kami sudah ada di dalam kereta yang menuju daerah tempat kami menginap.

"Dari perkataan bocah rubah itu aku yakin ada sesuatu yang besar sedang terjadi di Kyoto ini tapi untuk saat ini kita lebih baik mundur dan mengatur strategi dulu"jawabku"Karena pada dasarnya tempat ini adalah wilayah mereka lagipula kalau kita bertindak seenaknya dan melawan mereka itu bisa disebut kita mencari masalah dengan pihak siluman di Kyoto"

"Yah,kita kesini untuk Study Tour bukan untuk melawan siluman jadi perkataanmu memang masuk akal"kata Rias

Kami pun mengakhiri perjalanan kami ke Fushimi Inari dan pulang kembali ke hotel.

Setelah kembali aku dan Rias melaporkan semua yang terjadi pada kami ke Hevn-sensei.

"Ada kemungkinan sedang terjadi sesuatu yang yang gawat kepada pihak siluman di Kyoto aku akan mencari info di cabang Ax yang ada di Kyoto tentang apa yang sebenarnya terjadi kepada pihak siluman di Kyoto"Akhirnya kami memutuskan untuk berkumpul bersama para anggota Klub misteri yang lain dan menceritakan semua yang terjadi pada kami berdua.Kiba dan yang lain kaget tentang apa yang terjadi padaku dan Rias tapi mereka bersyukur kami berdua tidak apa-apa.Lalu aku dan Rias pun kembali ke kamar kami.

"Menurut para anggota Ax yang ada di Kyoto Yasaka pemimpin dari para siluman yang disini diserang oleh sekelompok orang yang menginginkan Kunou anak dari Yasaka yang memiliki kekuatan spesial untuk memanggil mahluk sekelas dewa dengan mudah.Dan ketika mereka hendak menculik Kunou Yasaka melindungi anaknya hingga terluka tapi ia berhasil mengusir para penculik itu"Hevn-sensei yang baru saja kembali memberi informasi yang bagus tentang apa yang sebenarnya terjadi pada pemimpin para siluman di Kyoto ini.

"Jadi alasan Aku dan Issei-kun diserang karena anak kecil itu menyangka kami yang menyerang ibunya?"Kata Rias

"Kemungkinan besar iya"kata Hevn-sensei"Ia merasakan keberadaan kalian berdua yang bukan manusia biasa dan karena dia masih diliputi amarah di hatinya dia menyerang kalian tanpa bertanya dulu siapa kalian sebenarnya"

"Fuuh,keputusan tepat kita tidak melawan balik anak kecil itu"kataku sambil bernafas lega

"Yah,untung saja Issei-kun menyuruhku menahan diri kalau tidak entah apa yang akan terjadi"

kata Rias

"Sudahlah besok kegiatan Study Tour yang sebenarnya akan berjalan jadi kalian berdua beristirahatlah,lagipula besok siang di Kyoto Azazel-sama dan Odin-sama dari mitologi Nordic juga akan datang kesini"kata Hevn-sensei

Aku dan Rias ingin bertanya lebih lanjut soal kedatangan Azazel dan Odin.Tapi Hevn-sensei sudah keluar lebih dulu dari kamar kami seblum kami sempat menanyakannya.

Keesokan harinya terjadi kehebohan di saat aku dan Rias tidur.Duo mesum Matsuda dan Motohama babak belur mukanya dan keduanya mengalami patah tulang di badan dan tangannya.

Akeno memberitahuku kalau tadi malam mereka berdua mengintip Akeno mandi hingga mereka dipukuli sampai babak belur oleh Akeno.Belum berhenti sampai disitu ketika mereka berdua mendengar dari Aika Kiryuu salah satu dari 3 cewek mesum kalau aku dan Rias satu kamar.Ingin menghajarku dan memisahkanku dari Rias mereka berdua nekat masuk ke kamar kami dengan memanjat dari lantai bawah untuk masuk ke kamarku dan Rias yang ada di lantai 2 hasilnya?gagal total karena tali yang mereka pakai untuk memanjat putus dan mereka berdua pun terjatuh dari tali dan mengalami patah tulang dan dihukum berdiri di depan kamar mereka walaupun mereka berdua mengalami patah tulang.Nasib ke 3 cewek mesum di kelas kami juga tidak kalah apesnya.Karena mereka menyebarkan gosip yang tidak-tidak dan menyebabkan kehebohan di antara para murid cewek hasilnya Aika Kiryuu,Risa Momioka,dan Mio Sawada trio cewek mesum dihukum dengan hukuman yang sama seperti duo cowok mesum itu tapi mulut mereka dilakban untuk memberi peringatan agar tidak bicara sembarangan lagi.

Rias dan aku berpisah di tengah jalan karena kelas kami berbeda dan kelas kami punya jadwal tour masing-masing.Setelah tour pagi kami selesaiAku,Kiba,Akeno, Irina,Mizusu,Rias Asia,Xenovia, Yuuma dan Himari diajak Hevn-sensei pergi ke suatu tempat.Tapi sebelumnya kami diberi suatu pengarahan dulu oleh Hevn-sensei.

"Jadi Hevn-sensei kita mau kemana?"Tanya Yuuma

"Menemui ayahmu"jawab Hevn-sensei

"Haaah!kenapa papaku ada disini?"Kata Yuuma kaget."Tentu saja untuk urusan penting yang saat ini masih akan kurahasiakan dari kalian semua"kata Hevn-sensei

"Mizusu dan Irina aku ingin kalian berdua menjaga para murid lain di penginapan bersama dengan Kiba-kun karena tidak ada yang menjaga keamanan di penginapan karen aku merasa ada musuh yang akan menyerang dari informasi yang kudapat"perintah Hevn-sensei

"Baik sensei!"Jawab Kiba,Irina dan Mizusu

"Asia dan Akeno kalian berdua ahli dalam penyembuhan bantu Kiba,Irina dan Mizusu kalau-kalau mereka terluka!"Kata Hevn-sensei kepada Asia dan Akeno

"Baik!"Jawab mereka berdua

"Xenovia kamu akan menjadi bodyguardku,lalu Rias,Yuuma kalian berdua masing-masing adalah adik dan anak dari pemimpin 3 kekuatan besar jadi kalian akan ikut denganku menemui orang penting yang akan datang"kata Hevn-sensei

"Oke"jawab mereka berdua.

"Himari menjaga Issei-kun"kata Hevn-sensei

"Sedangkan Issei-kun"kata Hevn-sensei sambil mendekatiku"Akan jadi pendampingku selama kita menemui orang penting itu"dan Hevn-sensei pun mengapitkan lenganya ke lengaku dengan wajah memerah."Hevn-sensei!"Kata para cewek lain kompak."Upps ehehehehe maaf"Hevn-sensei pun melepaskanku.

Akhirnya sesuai rencana yang sudah ditetapkan tadi hanya Aku,Himari,Rias,Yuuma dan Hevn-sensei yang akan menemui orang penting itu.

Di sebuah taman di dekat hotel setelah menunggu beberapa menit Azazel ayah dari Yuuma muncul dengan Serafall kakaknya Sona yang mengenakan kimono merah bersama seorang kakek berambut dan berjenggot panjang yang mata sebelah kirinya ditutupi lensa tebal.

Disebelah kakek itu ada seorang gadis yang kira-kira 2-3 tahun lebih tua dari kami yang berambut perak panjang dan mengenakan jas kantoran.

"Azazel-sama,Serafall-sama dan Odin-sama selamat datang"kata Hevn-sensei menyambut mereka dengan ramah.

"Hooh Hevn-tan apa kabarmu"Serafall kakak dari Sona langsung memeluk Hevn-sensei dengan erat.

"Yuuma-tan papa kangeeeeeen sekali denganmu"

begitu juga Azazel yang langsung memeluk erat putrinya Yuuma

"Pa-Papa hentikan aku malu,nih"kata Yuuma yang masih ada di pelukan Azazel.

"Hoh,Azazel seseorang yang mengidap daughter complex rupanya"Odin sang pemimpin dewa dari Nordic geli melihat kelakuan Azazel

"Odin-sama tolong jaga kelakuan anda"Cewek ini kalau tidak salah Rossweisse wuih nama yang sulit dimeja.

"Tuan Muda kelakuan orang-orang penting ini sungguh aneh"kata Himari berbisik padaku

"Hal yang umum untuk kalangan mereka"kataku

"Yah,bahkan Onii-sama juga berkelakuan aneh seperti ini"kata Rias

Setelah adegan yang menggelikan antara Serafall dengan Hevn-sensei dan Yuma dengan ayahnya.Hevn-sensei mulai bicara serius.

"Jadi para petinggi sekalian bagaimana kalau kita mencari tempat untuk membicarakan masalah yang akan kita bicarakan sambil menunggu Yasaka-sama datang?"

"Oke"kata Azazel yang masih memeluk Yuuma

"Tentu"kata Odin

Setelah itu kami semua pergi ke restoran dengan ruang pribadi agar bisa bicara lebih privat.

"Aku sudah menghubungi Yasaka-sama dia akan kesini dalam 5 menit"kata Hevn-sensei

Sambil menunggu Azazel dan Odin membicarakan Oppai Cafe yang akan mereka kunjungi setelah pembicaraan ini selesai yang sudah jelas membuat Rossweisse dan Yuuma memerah mukanya karena malu.

Tak lama pintu ruang pribadi ini dibuka dan seorang wanita berusia sekitar 20-an yang memakai kimono yang agak terbuka dan berambut kuning emas muncul walaupun wajahnya agak pucat dan tangannya dibalut perban.

"Odin-dono,Serafall-dono,Azazel-dono,dan Hevn-san maaf aku terlambat karena putriku memaksa ikut kesini"Yasaka pemimpin Youkai Kyoto datang juga walaupun kondisi tubuhnya bisa kulihat sedang tidak baik.

"Ahh kalian berdua yang menyerang ibu!"Kunou yang ada di belakangnya muncul dan langsung berteriak sambil menunjuk ke arahku dan Rias.

"Bersiaplah untuk mati!"Kunou langsung membuat api di kedua tangannya dan bersiap menyerang kami berdua.

"Kunou hentikan!kamu tidak sopan!bukan kedua anak muda itu yang menyerangku!"Yasaka ibunya langsung berteriak dan memegangi kimono anaknya

"Ta-tapi bu mereka"kata Kunou

"Kalau kubilang bukan mereka ya bukan mereka!jangan tidak sopan pada mereka berdua!cepat minta maaf"Teriak Yasaka

"Ba-ik bu"kata Kunou"Ma-maafkan atas ketidaksopanku"

Kunou meminta maaf dengan sopan dan jelas tidak mungkin bagiku dan Rias untuk tidak memaafkan gadis kecil seimut ini.

"Tak apa kamu hanya salah paham pada kami karena ingin melindungi ibumu bukan kami berdua paham"kata Rias

Sesudahnya Hevn-sensei pun resmi memulai pertemuan ini.

Di atas atap gedung di seberang Restoran

"Rupanya kakek itu sudah memulai pembicaraan resminya dengan petinggi dari mitologi lain"seorang lelaki berambut panjang sedang duduk di atas serigala putih besar

"Loki-sama apakah aku bisa mulai menggunakan Dimension Lost?"Kata Georg

"Tentu tak perlu menunggu lagi"kata Loki

"Cao-Cao apa kau bisa menangani Sekiryuteii?"

"Tentu Loki-sama sudah lama sekali aku ingin menguji kemampuan pemilik dua longinus melawan true longinusku ini"

"Annihilation Makerku juga sudah siap!"Kata Leonardo

"Jeanne dan Heracles sedang menyerang penginapan bersama dengan Siegfried"kata Georg

"Kalau begitu kita kacaukan pertemuan itu dan merebut bocah youkou itu untuk memanggil Ophis"kata Loki"Ayo serang!"

Author Note:chapter selanjutnya fullfight hero faction yang dipimpin Loki

Chapitre suivant