Yusnan dan Lafmi menghembuskan napas lega. Mereka yakin telah berhasil membakar taksi setan itu. Dan keyakinan mereka memang benar. Sebuah berita singkat di muat dalam sebuah surat kabar, berita itu menyebutkan terjadinya peristiwa aneh di depan sebuah motel. Sebuah taksi yang sedang berjalan tiba-tiba terbakar dan sulit di padamkan.
Ketika beberapa orang berhasil memadamkannya, ternyata kerangka mobil tersebut telah lenyap menjadi abu. Tak ada mayat di dalam abu itu kecuali seorang wanita yang sedang pingsan. Wanita itu di duga telah terkurung api. Tapi ia tidak mengalami luka bakar sedikit pun. Wanita itu hanya pingsan dan segera siuman beberapa saat kemudian.
Yusnan segera semakin lega setelah membaca berita tersebut. Kini ketenangannya semakin melambungkan jiwa, karena Lafmi masih berada tak jauh darinya. Yusnan kembali berada di rumah Lafmi setelah berhasil membantu menyadarkan Vino.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com