webnovel

Rumor

Éditeur: Atlas Studios

Jun Wu Xie tak menyangka aksi seperti itu akan memancing sebuah keributan besar.

Dalam waktu setengah hari saja, ada arus gosip baru.

Jun Wu Xie dari Istana Lin telah ditinggalkan oleh Pangeran Kedua, namun selama pesta perayaan ulang tahun Putra Mahkota, ia telah menancapkan cakarnya pada Mo Qian Yuan dan merayunya! Di awal pagi hari ini, Putra Mahkota meminta izin dari Kaisar untuk membiarkannya mengunjunginya di tempat tinggalnya. Selama setengah hari, mereka berdua sibuk di ruangan, seorang gadis kesepian dan pria kesepian …. Sebelum dirinya pergi, Putra Mahkota bahkan secara pribadi memberikan hadiah Nektar Giok padanya! Yang lebih mengejutkan lagi adalah ia sendiri yang mengantar gadis itu kembali ke keretanya, dan setelah ia pergi, sang pangeran berdiri terpaku lama menatapnya … dan ia tersenyum sepanjang waktu! Apa artinya ini?

Berita ini menyebar bagaikan kebakaran hutan di dalam Ibu Kota Kekaisaran.

Yang Mulia hanya memiliki dua orang putra, yang paling tua adalah Putra Mahkota Mo Qian Yuan. yang bungsu adalah Mo Xuan Fei.

Reputasi Putra Mahkota telah melewati Pangeran Kedua, namun dengan wafatnya Sang Ratu, Putra Mahkota yang dikenal dengan watak luar biasa dan kepintarannya tiba-tiba berubah. Bukan saja dirinya menjadi eksentrik, kharismanya juga hilang. Sikapnya telah berubah 180 derajat. Reputasinya menurun dan bahkan orang-orang sulit membandingkan Putra Mahkota dan Pangeran Kedua.

Dalam hal penampilan, ia pastinya tak kalah dengan Mo Xuan Fei. Tetapi karena kepribadiannya yang tak terduga, orang-orang menjaga jarak darinya. Di sisi lain, Mo Xuan Fei begitu aktif berinteraksi dengan rakyat cukup sering dan ia perlahan mengumpulkan dukungan.

Bahkan malam itu di pesta ulang tahun di mana ia membela Jun Wu Xie, semua orang berpikir bahwa apa yang dilakukannya sangat tidak perlu dan itu bahkan merusak citranya lebih jauh.

Hari ini, Putra Mahkota dikenal sebagai orang yang plin-plan dan berpasangan dengan Jun Wu Xie seorang tirani, semua orang begitu terkejut dengan kekonyolan ini!

Pasangan ini tidak sering bertemu, malah mereka hanya bertemu dua kali dan keduanya di acara perayaan ulang tahunnya.

Pesta pertama Jun Wu Xie telah meletakkan pandangannya pada Pangeran Kedua dan menggunakan posisi keluarganya untuk dapat bertunangan dengannya.

Di pesta kedua, sesaat setelah pertunangannya dengan Pangeran Kedua putus, ia telah menemukan target lain begitu mudah!

Sesaat, rumor mengenai sifat Jun Wu Xie yang sembrono menyebar cepat dengan versi terbanyak adalah Mo Qian Yuan 'mengambil sepatu lama adiknya.'

Beberapa orang mengejek Mo Qian Yuan dan mengatakan ia memiliki mata tetapi buta, beberapa orang mentertawakan 'pasangan sampah' baru yang sempurna.

Bagaimana pun, dalam beberapa jam, berbagai versi menyebar dari mulut ke mulut ketika semua orang di jalan membicarakannya.

Ketika Jun Xian melihat Jun Wu Xie membawa satu kendi anggur wajahnya hitam kelabu.

Dengan undangan mendadak Mo Qian Yuan, itu akan membuat kesalahpahaman lain dan sekarang ia benar-benar memberikan harta berharganya pada cucunya, Nektar Giok?

Semua tahu bagaimana Putra Mahkota begitu menghargai Nektar Giok ini, bahkan jika Sang Kaisar ingin meminumnya, keengganan terlukis di seluruh wajahnya. Pernah ada sebuah insiden di perayaan ulang tahun sebelum ini ketika Mo Xuan Fei minum satu gelas kecil anggur itu, Mo Qian Yuan marah besar dengannya karena hal itu.

Sejak saat itu, semua orang tahu bahwa anggur berharga ini hanya untuk dirinya sendiri.

Bahkan keluarganya sendiri tidak berhak menikmati anggur ini, namun ia memberikan pada Jun Wu Xie Nektar Gioknya yang sangat berharga, terlebih lagi sebanyak satu kendi! Bagaimana menjelaskan ini semua?

Satu juta satu pertanyaan ada di ujung lidah Jun Xian tetapi manakala ia melihat mata Jun Wu Xie yang berseri-seri, ia menelan kembali semua yang ingin ditanyakannya.

Sejak ia dipermainkan oleh si brengsek Mo Xuan Fei, bukankah itu hal bagus untuk memiliki seseorang yang mengalihkan perhatiannya?

Chapitre suivant