Satria memukul meja untuk membangunkan Alina dari khayalannya yang masih terus saja berlangsung di di awan-awan penuh kepalsuan.
"Udah waktunya istirahat, emangnya kamu nggak capek apa terus mengkhayal?" Tanya Satria.
"Ih sok tahu kamu."
"Jangan suka bohong digigit kambing ompong," kata Satria.
"CK! Iya iya. Cuma lagi kepikiran aja awal-awal kami ketemu dan juga ngomong," jawabnya.
"Mengenang masa-masa pertama kali bertemu dengan dia, bisa membuat rasa sakit itu semakin bertambah dan juga dalam. Bahkan rasa sakit itu bisa menjadi permanen dan tidak bisa untuk dihapuskan," pungkas Satria.
"Ya meskipun aku tahu itu akan membuat aku semakin sakit. Tapi aku tetap suka memikirkannya. Bahkan aku tidak peduli jika harus sakit."
"Tapi aku peduli. Aku nggak mau melihat kamu diam, kadang tidur-tiduran kayak orang malas. Nggak ada semangatnya. Aku nggak suka. Aku suka melihat kamu yang ceria dan juga penuh dengan semangat."
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com