Soni bisa melihat sinyal kekalahan yang dikirim Bayusuta melalui kata-kata dan juga gesture tubuhnya. Dia seperti mau mengatakan Max ternyata sedang melindungi siluman dan para manusia tak berdaya itu dari keganasan dunia. Semua makhluk hidup di dunia ini berhak untuk hidup nyaman dan damai.
Soni menghela nafas. Dia tak tahu dunia ideal untuknya seperti apa. Selama ini aku hanya menjalani hidup tanpa memikirkan dunia yang ideal itu seperti apa. kalau begitu, apa Kapten memiliki pandangan soal dunia yang ideal?
"Kapten, kalau menurutmu sendiri, apa itu dunia yang ideal?"
Bayusuta terdiam cukup lama. Dia tidak memikirkan jawaban yang tepat untuk menjawab pertanyaan Soni. Dia tidak bersemangat dengan pertanyaan itu.
"Dunia yang ideal."
Dengan sengaja Bayusuta mengulangi pertanyaan yang membosankan baginya. Seolah-olah dengan mengulanginya sampai tiga kali jawabannya akan muncul dengan sendirinya.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com