"Hoo…"
"Iya," angguk pria itu lagi. "Lebih terkesan kayak sedang ngobrol-ngobrol dengan teman gitu aja. Makanya, aku merasa agak gimana, gitu…"
"Hemm… jadi kek gitu. Iya, iya…"
Kembali pandangan Rezqi tertuju ke arah laut di mana keempat temannya sedang asyik bercengkerama satu sama lain. Tapi ia tidak punya keinginan sedikitpun untuk menyusul ke sana, tidak seperti sebelumnya.
Kehadiran gadis jelita dalam balutan bikini yang mampu membuat air liur kaum lelaki menetes itu sungguh sesuatu yang berbeda. Sesuatu yang justru membuat Rezqi ingin terus berlama-lama berada di sampingnya meski dalam keadaan canggung luar biasa seperti saat sekarang itu.
"Tapi," kata Rezqi kemudian. "Apa pun itu nanti, semua terserah sama yang Di Atas."
"Gimana kalo ternyata direktur utama itu memang nggak berniat mengangkat kamu menjadi salah satu karyawannya?"
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com