Nyali Xiao Wen menciut. Dia benar-benar tidak berani melihat ke dalam mobil. Dia bertanya dengan suara lirih, "Apa Tuan Tang ada di dalam mobil?"
"Hm," gumam Pei Qiqi, lalu kembali berujar, "Kamu naiklah dulu."
Xiao Wen merasa khawatir, tapi akhirnya dia tetap berjalan naik ke lantai atas dengan berat hati.
Pei Qiqi memperhatikannya memasuki lift. Kemudian barulah berjalan ke sisi lain mobil, dan membungkuk melihat Tang Yu. "Aku akan pulang sendiri."
Tang Yu menjentikkan puntung rokoknya untuk membersihkan abu di ujungnya, lalu melihat Pei Qiqi sekilas. Dia tidak mengatakan apa-apa lagi, dan mengendarai mobil pergi begitu saja.
Pei Qiqi berdiri di sana sambil melihat bagian belakang mobil Tang Yu yang melaju menjauh dengan tatapan kosong.
Apa yang terjadi semalam sampai sekarang, terasa seperti hanya sepenggal mimpi.
Sekarang waktunya terbangun dari mimpi, dan sudah seharusnya dia kembali ke posisi semula.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com