webnovel

Interlude 1

Di sebuah tempat tersembunyi di salah satu wilayah yang ada di Lost Legion Online. Ada 5 player yang sedang diam saat ini setelah melakukan Raid Boss bersama-sama. Salah seorang Diantara mereka terlihat tersenyum lepas sambil melihat menu controller di depannya.

"Akhirnya setelah bertahun-tahun lamanya. Kekuatanku sudah setara dengan para master Legion sialan itu."

"Perlengkapan mu sangatlah kuat tuan Veneno."

"Kau bisa mengalahkan Boss Raid Anubis sendirian, kau hebat Tuan Veneno"

Ucap para player yang berada di sekeliling pria yang di sebut boss tersebut.

Pria yang merupakan pimpinan dari mereka semua yang berada di tempat itu adalah Veneno, pemimpin kelompok Evilstain. Setelah melakukan perombakan besar pada seluruh armor miliknya, dia melakukan sebuah Raid Boss sendirian dan hasilnya sangat mengejutkan.

Boss monster Anubis adalah monster dengan level 124 Melakukan Raid boss dengan level monster setinggi itu bukaan lah main-main. Tidak banyak orang yang berani melakukannya karena tentu saja akan sia-sia.

Tapi Veneno membuktikan kekuatannya, dia bisa melakukannya sendirian.

"Hahahahaha." Veneno berdiri dari tempatnya dan berjalan keluar dari area bebatuan berbentuk seperti altar itu yang merupakan tempat Raid Boss Anubis berada. Di sekeliling area tersebut di kelilingi oleh bebatuan dengan bagian bawah yang dia injak saat ini dipenuhi oleh pasir. Menyeret pedang besarnya di pasir yang membuat sebuah garis, dia akhirnya keluar dari area tersebut di ikuti oleh ke 4 orang di belakangnya.

Semangat a beberapa player telah menunggu di luar area tersebut, menyambut kedatangan Veneno.

"Tuan Veneno aku punya kabar untukmu?" Ucap seseorang dari puluhan orang yang berada diluar sana.

"Apa itu?"

Pria tersebut yang merupakan mata-mata dari kelompok Evilstain menceritakan apa yang dia dapat di kota. Diantaranya terbentuknya 3 aliansi untuk menyelesaikan event bulan ini antara Ariandale, Rohan, dan Ludnica. Dia juga mengatakan hari dimana penyerangan ke 3 aliansi itu akan berlangsung. Serta yang menjadi bagian paling membuat Veneno dipenuhi amarah serta semangat adalah mendengar bahwa Mantan ketua Evilstain yaitu Kagura yang bergabung dengan Legion Ludnica.

Orang yang telah menolak idenya beberapa tahun lalu, kini malah melanggarnya sendiri. Bahkan kini untuk kedua kalian ya dia ingin menghentikan rencana Veneno.

Kemarahan kini menyelimuti Veneno.

"Hahahaha hahaha sangat menarik." Melihat reaksi Veneno itu membuat semua orang disana diaana terpicu semangatnya. "... Jika itu yang kau ingin, baiklah aku akan mendatangi kalian mu Kagura." Melihat ke atah seluruh anggota Evilstain dan dia mulai melakukan sedikit pidato dengan suara lantang.".... Dengarlah, kumpulkan semua orang anggota kita. Kita akan berperang!!!"

Setelah dia mengatakannya, semua bersorak dengan penuh semangat.

Peperangan besar di Alcanesz Island pada hari penyerangan akan akan terjadi antara Aliansi Legion vs Kelompok Evilstain.