"Kenapa kamu tidak sekalian mengatakan kamu mau makan bulan?" Jing Yu mengatakan itu dengan galak.
Jing Yu mengumpat dalam hati, 'Perempuan ini benar-benar sangat menyebalkan!'
Qin Yishen terlihat berpikir dengan serius, lalu dengan serius menganggukkan kepalanya, "Hm, kalau bisa aku mau, apa ada yang rasa teh?"
"..."
Jing Yu benar-benar merasa kesal, 'Sial! Sial, sial, sial!'
Jig Yu menggertakkan giginya lalu menutup pintu dengan keras.
Jing Yu berpikir, 'Sebenarnya untuk apa aku datang kemari?! Aku merasa aku hanya datang untuk dipermainkan! Perempuan ini sama sekali tidak terlihat seperti orang yang akan menderita, dia hanya bisa membuat orang merasa frustasi!'
Jing Yu menendang pintu dengan sangat kuat kemudian terdengar suara dan pintu itu rusak.
Qin Yishe yang masih duduk di atas karpet itu yang sebelumnya masih tersenyum itu mengangkat kepalanya dan menolehkan kepalanya, lalu dia melihat pintu kamarnya seperti menghilang…
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com