Beberapa saat sebelumnya.
"Ya, Ella. Aku tidak menemukan keberadaannya, mungkin Edward salah mengenali orang... Hhh... Pria tua itu benar-benar menyusahkan." Melisa memegangi erat ponselnya. Dan tatapannya masih tertuju pada aula tengah, dimana para tamu masih berpusat dan berkerumun.
"Ya... Lebih baik kau keluar dari sana. Maafkan aku, karena membuatmu menunggu dengan lama." Melisa sudah selesai menghubungi Ella, dan tidak lama... Edward Huxley muncul secara tiba-tiba.
"Dimana Ella...? Tanyanya dengan napas terputus, dan wajahnya yang panik.
"Bisa kau tidak menyebutkan namanya dengan lantang!! Aku baru saja menghubunginya, dan dia akan tiba sebentar lagi." Jawab Melisa dengan ketus.
"Hubungi dia kembali, katakan untuk tidak keluar dari tempatnya... Sampai aku memastikan.." Ucapan Edward terlalu cepat, membuat Melisa harus mencernanya dalam beberapa detik.
***
SAAT INI.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com