Batu-Gunting-Kertas… permainan ini berasal dari abad ke-19 dan memiliki cerita sejarah dibaliknya.
Ada tiga gerakan tangan yang dilakukan: ketika permainan dilakukan satu kali, maka pemenangnya sudah bisa diputuskan. Peraturannya mudah dan tidak ada hal lain yang diperlukan untuk bermain, karena itu bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Mudahnya permainan ini membuatnya dengan cepat tersebar ke seluruh dunia.
Seiji dan Mai memulai pertarungan yang dilakukan pertama kali dalam sejarah.
Hanya bercanda.
Tapi mereka berdua benar-benar serius untuk menang.
Babak pertama!
Seiji berkonsentrasi pada gerakan lawannya dan memperkirakan gerakannya, agar dia dengan mudah dapat segera memberi respon.
Gunting!
Bagus sekali, dia mendapatkan kemenangan pertama.
Mulut Seiji melengkung ke atas dan wajahnya tersenyum puas.
Ekspresi Mai tidak berubah, tapi terlihat pandangan tajam di matanya.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com