webnovel

267. Jangan Lagi

          Naura menggerutu. Liburan yang indah hilang dari matanya. Bayangan itu seperti abu. 

"Seharusnya liburannya akan romantis." Naura mengomel sepanjang pagi.

"Apa kencan kita kurang romantis?" tanya Ken.

"Kencan? Aku lebih baik belajar dari pada kencan ekstrim begini."

       Liburan yang berbeda dari lainnya. Pulau pribadi itu memiliki beberapa fasilitas elit. Sekarang Naura dan Ken sedang menuju tempat untuk latihan memanah dan menembak. 

        Naura yang enggan, harus dipaksa oleh Ken. Semua demi kebaikannya karena benar apa yang dikatakan oleh Aleva. Seteliti apapun Ken menjaga Naura, sebanyak apapun orang yang berkeliling melindunginya, akan lebih baik kalau Naura memiliki setidaknya kemampuan untuk melindungi diri sendiri.

"Kyaaaaaaa! Turunkan aku!" teriak Naura. Bagaikan sekarung beras, Naura sudah dipanggul oleh Ken.

"Nanti sore kita akan bermain yang lebih seru. Sekarang kita harus latihan."

"Untuk apa aku latihan?"

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com

Nächstes Kapitel