Aku duduk di halte sambil membaca komik favoritku yang berjudul Afternoon Alien. Pagi ini aku tidak diantar ayah untuk sampai ke sekolah. Ayah sedang sibuk-sibuknya dengan urusan pekerjaan. Ia berangkat pagi sekali, sebelum aku bangun dari tidur. Aku terpaksa berangkat sendiri lagi untuk yang ketiga kalinya minggu ini.
Aku duduk sendirian di halte. Tidak ada orang lagi selain diriku. Halte di daerahku memang selalu sepi di jam ini.
Aku membolak-balik halaman komik selama menunggu bis. Ya, setiap orang memang memiliki kebiasaannya sendiri ketika sedang menunggu sesuatu. Hashimoto misalnya, ia pasti bermain game offline. Kalau Akemi, menulis sesuatu di catatan kecil. Sera baca buku. Emili sudah pasti buka Instagram. Kalau Shuu mungkin menawarkan kacang pada orang di sebelahnya.
Saat sedang membaca komik, aku mencium bau parfum yang menyengat. Aku pun mendongak. Seorang pemuda tampan sedang intens melihatku. Kalau dilihat dari wajahnya, ia pasti seorang mahasiswa.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com