Menikahlah Denganku 344
Dewa segera mematikan lampu di ruangannya, ruangan yang tadinya benderang berubah menjadi remang-remang. Dia segera melangkah menuju lift dan turun ke lantai satu.
"Lembur, mas Dewa?" tanya petugas keamanan yang bertugas di pintu.
"Iya, Pak. Ada yang harus dikerjakan. Mari, Pak,"
Dewa segera beranjak dari tempat itu dengan langkah ringan menuju tempat di mana motornya diparkir. Dewa mengeluarkan rokoknya dan mulai menyulutnya. Suasana di sekitarnya sudah sepi karena karyawan sudah pulang sejak dua jam yang lalu. Dia sengaja lembur hari ini karena tidak ingin bertemu dengan Seruni dan Bima dan melihat keintiman mereka. Dia sengaja menghindar dari kedua orang itu karena dia merasa sakit hati setiap kali melihat kemesraan mereka.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com