Setelah Song Qingbo pergi, dia baru sadar bahwa Zhu Haimei tidak menyebut Song Xiangrong dengan sebutan 'Manajer Song' ataupun menyebut Song Guanghui dengan sebutan 'Direktur Song'. Song Qingbo menyadari selama 2 hari terakhir ini suasana hati Zhu Haimei terasa aneh, dia tidak tahu apa yang terjadi hingga membuatnya terlihat sangat tidak tenang.
Zhu Haimei merasa lebih baik untuk bicara dengan Song Guanghui daripada dengan Song Xiangrong, karena bagaimanapun juga Song Guanghui memiliki koneksi yang lebih luas. Jadi untuk masalah Chang San, dia yakin Song Guanghui tidak mungkin tidak mengetahui apapun tentang itu, tapi walaupun pria itu tidak mengetahuinya, dia bisa meminta bantuan Song Guanghui untuk mencari informasi tentang hal itu.
Song Qingbo tidak lama langsung kembali dan berkata, "Manajer Zhu, Direktur Song mempersilahkan Anda untuk ke kantornya."
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com