Di sekitar Monster Arena terdapat puluhan ribu kursi batu. Hari ini, tidak ada yang kosong dari kursi-kursi tersebut. Seluruh tempat dipenuhi dengan manusia. Kerumunan rambut hitam terlihat naik turun, memenuhi jarak pandang seseorang. Kerumunan besar tersebut memang pantas untuk acara terbesar di Kota Qingyang.
Keluarga Lin mengikuti Lin Zhentian memasuki bagian tengah Monster Arena. Area tersebut memiliki pandangan paling bagus. Tidak hanya bisa melihat hutan lebat di bawah, tapi juga bisa melihat jelas apapun yang terjadi di atas arena raksasa.
Namun, hanya fraksi yang memiliki kekuatan besar yang diperbolehkan masuk ke area itu. Karena keluarga Lin memelihara hubungan baik dengan fraksi lain, ketika mereka masuk, beberapa orang maju untuk bertukar sapa dengan mereka. Sementara Lin Zhentian membalas mereka semua dengan senyum ramah dan ceria di wajahnya.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com