Kapal berkepala elang yang kedua masih berusaha memutar haluannya, sehingga sisi sampingnya langsung menghadap ke arah kapal baja itu, dan posisi ini membuat kapal ini jauh lebih rentan dari pada posisi kapal elang yang pertama. Semua anggota Tikus ketakutan oleh kapal baja yang melaju tepat ke arah mereka, tetapi beberapa orang dari mereka masih berusaha menembaki musuh dengan anak panah. Namun, anak panah itu tampak sekecil jarum jika dibandingkan dengan kapal raksasa itu dan bahkan anak panah itu tidak membuat kerusakan sama sekali pada kapal baja itu.
Tidak lama kemudian, kapal baja itu langsung menabrak bagian tengah di sisi samping kapal berkepala elang itu, dan langsung menghancurkan belasan dayungnya. Kemudian, yang membuat Eden semakin ternganga, arus sungai dan kekuatan tabrakan itu menyebabkan kapal elang yang kedua itu terbalik, bahkan sampai mengangkat haluan kapal musuh ke udara.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com