Katedral Santo Samuel, di balik Gerbang Chanis.
Uskup Agung Backlund, Santo Anthony, berdiri di tangga yang menghubungkan kedua tingkat berbeda dan menyaksikan para diakon Burung Malam bergegas ke sana kemari. Banyak dari mereka yang mengenakan sarung tangan merah.
Sebagai seorang juru bicara bagi Gereja Malam di ibukota kerajaan, Santo Anthony telah mencukur bersih wajahnya. Wajahnya tidak mengkhianati suasana hatinya, dan mata hitamnya yang dalam sama-sama menyembunyikan pergejolakan di dalam dirinya. Namun semua orang yang melaluinya merasa jiwa mereka gemetaran disertai dengan munculnya kesan horor yang tak terlukiskan di dalam hati mereka.
"Yang Mulia, perhitungan inventaris sudah dilakukan. Tidak ada satu pun bahan-bahan mistisisme yang hilang, termasuk bahan utama ramuan dan karakteristik Pelampau …."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com