webnovel

Mengejar Cinta Guru Tampan

Amaira adalah seorang gadis yang sangat bandel. Dia seringkali membuat masalah di sekolah hingga dikeluarkan dari sekolah. Kenakalan Amaira memang disengaja, karena dia hanya semata-mata ingin menarik perhatian kedua orangtua. Tapi semua kenakalan yang dilakukan Amaira hanyalah sia-sia. Bukannya mendapat perhatian dari orangtua, tapi dia malah dipindah orangtuanya ke desa. Di desa Amaira sangatlah senang, karena dia berfikir bahwa akan lebih bebas bertindak apapun yang dia inginkan saat jauh dari orangtua. Di desa Amaira bertemu dengan lelaki tampan yang ternyata adalah guru Amaira di sekolah yang baru. Amaira sangat mengagumi sosok guru tampan tersebut. Tapi sayang, guru tampan tersebut mempunyai pribadi yang sangat dingin dan cuek. Akankah Amaira bisa meluluhkan hati guru tampan itu? Atau malah frustasi karena cintanya ditolak? Baca kisah selengkapnya dinovel berjudul "MENGEJAR CINTA GURU TAMPAN"

Halima_Zahro · Teen
Not enough ratings
376 Chs

Toko material

"Nggak usah, Pak Joko. Kami disini saja, lagian kami kesini cuma mau minta tolong sama Pak Joko." Ucap Ibu yang masih terus berdiri sepertiku, karena Ibu menolak untuk duduk didalam rumah Bu Santi.

Kaki ini sebenarnya sudah terasa pegal sih, tapi malu juga kalau tiba - tiba masuk kedalam dan numpang duduk.

"Minta tolong apa, Bu?" Tanya Pak Joko dengan tersenyum ramah.

Nah, beda banget kan.

Suaminya saja begitu ramah, tapi kenapa Bu Santi tidak bisa seperti suaminya?

"Amaira ingin mempunyai sebuah toko, Pak. Apa Pak Joko bisa bantu Amaira membangun toko?" Tanya Ibu ikut tersenyum ramah.

"Bisa, Bu. Dimulai dari kapan bikinnya?" Tanya Pak Joko lagi.

Ibu memandangku.

"Lebih cepat lebih baik, Pak." Jawabku dengan mantap.

"Apa materialnya sudah dibeli?" Tanya Pak Joko, membuatku menggeleng.

"Apa boleh saya ikut kalian untuk melihat lokasi yang akan dibuat toko?" Lanjut Pak Joko bertanya.

Aku dan Ibu sama - sama mengangguk.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com