webnovel

chapter 05: new world!!!

ran mulai tersadar,

dia mencoba memindahkan tubuhnya tetapi rasanya tubuhnya sangat lemas, dan seperti ada sesuatu yang menghalangi gerakannya,

tubuhnya terasa seperti ditindih oleh sesuatu yang berat,

dia mencoba membuka matanya tetapi justru malah debu yang masuk ke matanya,

karena matanya yang kemasukan debu, ran langsung mendapatkan kembali kesadarannya yang setengah-setengah,

ketika dia mencoba bangun, ran menyadari tubuhnya tertindih sesuatu, karena terkejut dia langsung mencoba memindahkan benda-benda yang menghalangi tubuhnya

"gusrak""gusrak"gusrak"

ran mengangkat bagian atas tubuh, dan dia melihat, kakinya masih ditutupi oleh puing-puing bangunan,

"aduh duduh..."

ran memegangi kepalanya,

bagian belakang kepalanya sakit,

"ahh, rasanya kayak abis marathon tiga hari, tiga malam"

sambil memastikan tubuhnya masih utuh, ran memeriksa keadaan sekitar,

"mm?"

ran berkedip beberapa kali terkejut, tetapi pemandangan didepan matanya tidak berubah,

"h-hutan?"

cahaya yang indah masuk lewat celah-celah dedaunan,

membuat hutan itu menjadi teduh namun terang,

daun yang berjatuhan...

pohon-pohon yang besar dan tinggi...

"kenapa ada hutan disini?!"

ran awalnya terkejut, lalu dia teringat kejadian sebelum kesadarannya melayang,

"jadi, aku masih ditempat yang sama ya...."

ketika dia melihat lebih dekat, diantara pohon-pohon banyak reruntuhan rumah, dan ada beberapa bangunan yang runtuh setengahnya karena pohon yang tumbuh disitu, atau gedung dikejauhan yang dilubangi oleh pepohon besar,

dan dia menyadari sesuatu...

"h-huh....r-rumahku!!!!"

ran berdiri dan melihat tempat yang dulunya rumahnya,

"t-tidak....rumahku yang kubeli dengan jerih payah....tidak tersisa sama sekali..."

ran jatuh berlutut, melihat semua hasil usahanya selama ini, hancur berkeping-keping,

"kuh, naga sialan"

saat dia akan melanjutkan ucapannya untuk mengutuk naga yang menghancurkan rumahnya itu, sebuah suara terdengar,

[selamat bagi semua player yang bertahan]

[protocol cronos telah selesai]

"cih, kau kembali penghianat, apakah kau bersembunyi karena takut bertemu naga?..hah?!"

saat ran melontarkan celaannya kepada sistem, sistem tidak menjawab tetapi justru melanjutkan ucapannya,

[kepada seluruh player, pesan ini akan disampaikan kepada tidak hanya kepada player tapi juga semua orang yang berhasil bertahan]

"pesan yang disampaikan kepada semua orang?"

saat ran bertanya-tanya pesan macam apa itu, sistem mulai menyampaikan pesannya,

[kepada seluruh orang didunia]

[selamat karena berhasil bertahan]

[kalian pasti terkejut dengan kehancuran yang kalian alami secara tiba-tiba]

[sekarang dunia ini telah berubah]

[era kedamaian telah berakhir....]

[kalian telah melihat kehancuran yang membunuh teman dan keluarga kalian, mulai sekarang kalian harus berusaha untuk kehidupan kalian]

[pemerintah kalian telah jatuh]

lalu dihadapan ran muncul layar seperti tv yang menampilkan gambar yang terlihat diambil dari udara, divideo itu terlihat secara bergantian gambar Dari seluruh dunia, dikota-kota besar diseluruh dunia telah ditumbuhi pepohonan-pepohonan raksasa, gedung-gedung yang hancur, dan berbagai bangunan terkenal dunia tidak bisa dikenali lagi karena kehancuran yang dialami, dan diantara itu terlihat monster-monster kecil dan besar disana sini yang berkeliaran, bahkan ada gambar Monas yang hancur setengahnya dan disana terlihat seekor naga putih raksasa yang tertidur dengan emas disampingnya....

[kalian telah melihatnya sendiri]

[aturan masyarakat kalian menjadi tidak relevan]

[mulai sekarang, makan atau dimakan?]

[jawabannya ada pada diri kalian sendiri]

[kalian bisa bertambah kuat dengan membunuh monster atau hewan bahkan "manusia" lain]

[untuk itu silahkan lihat status kalian]

ketika sistem mengatakan itu, layar status yang ran lihat sebelumnya muncul lagi

[untuk memunculkan layar status kalian hanya perlu memikirkannya]

[sekarang kalian lv1 tapi kalian pasti bisa menjadi lebih kuat]

[untuk hal lainnya, kalian pasti akan mengerti seiring berjalannya waktu]

[dan untuk yang terakhir]

"?"

ran bingung, karena sistem tidak melanjutkan ucapannya,

dan layar status didepannya mulai berubah,

"h-hah, k-kenapa bisa?"

ran berkeringat dingin, matanya melebar, dan kakinya gemetar lemas, karena kakinya tidak mampu menahan tubuhnya lag,i dia terjatuh duduk,

ran terkejut melihat apa yang tertulis disana,

selamat!!! kalian semua!

saat ini seluruh manusia didunia tersisa 40%,

benar sekali!!! 60% lainnya telah terbunuh!!!

kalian sangat hebat bisa bertahan!!! yay~

"tidak kusangka akan sampai sejauh ini...."

ran tidak menyangka akan menjadi seperti ini, dia memang mengetahui akan ada banyak orang yang mati,

tapi 60% adalah diluar bayangannya,

"wanita itu tidak ingin mengacaukan dunia.....dia ingin menghancurkannya"

saat ran mengingat gadis yang terlihat manis dan polos yang selalu tertawa itu sebenarnya adalah seekor rubah licik, sistem berbunyi lagi, tapi kali ini tidak seperti sebelumnya,

[ini adalah pesan khusus untuk para player]

[saat terjadinya bencana, sayang sekali, tapi 53 orang player telah terbunuh, kepada semua player yang tersisa, disarankan untuk segera membangun dungeon (labirin bawah tanah) kalian masing-masing]

[baiklah, itu adalah pesan terakhir dari sistem ini]

[terima kasih telah menggunakan sistem "miss tutorial" sekarang, sistem ini akan dihapus, terimakasih atas perhatiannya]

"oi, oi!! tunggu dulu!!!, bukankah ini terlalu cepat!!!, masih banyak yang ingin ku tanyakan!!!"

ran dengan cepat memprotes, tapi...sudah tidak ada yang menjawabnya, sepertinya sistem itu telah dihapus,

"haaaaaahhhhhhhhhhh, sekarang apa?"

saat ran kembali berdiri, dia melihat sekeliling, tapi hanya ada hutan dengan banyak reruntuhan rumah disekeliling,

tapi dia tidak bisa disini terlalu lama disini, dari 60% manusia yang terbunuh, menunjukan berapa banyak monster yang telah datang ke dunia ini, lagi-lagi dia terkejut, sistem miss tutorial memang mengatakan bahwa akan muncul monster dalam jumlah besar, tapi dia tidak mengira akan muncul sekaligus sebanyak itu, sampai memenuhi dunia....

"aku...harus membangun dungeon"

lalu ran mulai memikirkan cara membangun dungeon, dia memang mengetahui bahwa dia adalah seorang dungeon master, tapi dia tidak pernah diberitahu cara membuatnya, dia lupa bertanya...

kemudian, sebuah layar semi transparan muncul dihadapannya,

dungeon master sistem

nama: ran dekanai

ras: manusia

lv: 1

apakah Anda yakin ingin membangun dungeon disini?

dungeon yang dibuat tidak bisa dipindahkan.

ya. tidak.

jumlah dungeon yang bisa dibuat:

1

tipe dungeon yang bisa dibuat:

-tipe gua

tipe dungeon mempengaruhi monster yang bisa dipanggil

"l-luar biasa, benar-benar seperti game..."

saat ran melihat itu, dia langsung merasa senang tidak terkira,

saat masih digame, dia dan anggota guildnya tidak memiliki markas sendiri, dia hanya menyewa ruang penginapan yang sempit untuk pertemuan,

sangat berbeda dengan guild lainnya yang membeli sebuah rumah, menyewa ruang pertemuan besar, atau bahkan membangun kastil....

lalu dia teringat dengan dungeon master digame, dalam game fantastic world of fantasy, ada yang menyebutkan guild yang membangun dungeon, nama guild itu adalah forgiveness eyes, sebuah guild peringkat atas, dan masuk kedalam rank sepuluh besar digame, sekarang dia menjadi seorang dungeon master, bukan digame, tapi didunia nyata,

saat ran merasakan rasa semangat dan rasa kegembiraan dihatinya, dia cepat-cepat menekan ya,

tapi, dia berhenti ditengah jalan,

alasannya adalah dia tidak nyaman dengan tempat ini, tempat ini terlalu terbuka,

jadi ran mulai berjalan perlahan, dengan waspada melihat sekeliling, tempat ini mungkin terlihat kosong, tapi buaya selalu menyukai perairan yang tenang,

saat ran berjalan, dia menuju kegedung dengan ukuran paling besar yang dilihatnya disini,

gedung berlantai lima itu sepertinya baru saja dibangun, karena belum dicat, sayangnya setengah bangunan itu hancur oleh pohon raksasa yang tumbuh disana,

mungkin agak berbahaya, tapi ran melihat sepertinya bangunan itu yang paling kokoh disini yang masih berdiri,

dia melihat kedalam, tempat itu gelap dan lembap, walaupun agak mengerikan dia berjalan kedalam, setelah mencari beberapa lama, akhirnya dia menemukan tangga, tangga itu menuju kelantai atas, sepertinya seluruh tangga dibagian ini tidak rusak,

saat ran masuk sambil waspada dengan monster, karena menurut yang dia tahu dari anime dan komik bahwa monster seperti goblin dan orc senang tinggal di reruntuhan,

setelah dia mencapai lantai paling atas tanpa masalah, ran sampai kesebuah ruangan kosong, ini ruangan yang besar, dibandingkan rumahnya yang dulu ini Pasti lebih besar, ini 10×10 meter persegi, ruangan itu diterangi cahaya matahari yang masuk dari temboknya yang hancur,

ketika dia melihat keluar dari tembok yang runtuh itu, dia melihat pepohonan raksasa dan reruntuhan-reruntuhan besar rumah dan gedung, pemandangan yang indah,

"benar-benar pemandangan dari dunia fantasi..."

setelah ran melihat, dia duduk ditengah ruangan, saat itu dia tersadar kalau tubuhnya masih lemas dan nyeri, dan ada banyak luka baretan disana-sini,

"kuhhh, rasanya seperti habis kerja ditempat konstruksi yaa...."

selagi dia memijat tubuhnya yang sakit, ran merasa penasaran akan sesuatu,

"hmm?, apakah aku bisa membuat dungeon disini?"

lalu dia membuka layar dungeonnya lagi,

dungeon master sistem

nama: ran dekanai

ras: manusia

level 1

apakah Anda yakin ingin membangun dungeon disini?

dungeon yang dibuat tidak bisa dipindahkan

ya. tidak.

jumlah dungeon yang bisa dibuat:

1

tipe dungeon yang bisa dibuat:

-tipe kastil

tipe dungeon mempengaruhi monster yang bisa dipanggil

"tipe kastil ya?....sepertinya tipe gua lebih aman dan lebih mudah dijaga tapi....."

pada awalnya dungeon tipe gua menurun kebawah tanah jadi hanya ada satu pintu masuk, yang membuatnya lebih mudah dipertahankan daripada kastil yang memiliki banyak celah dan pintu,

tapi ini berbeda jika dia bisa merubah bentuk bangunan yang ingin dia bangun,

saat dia pusing memikirkan ini, layar sistem dungeonnya mulai berubah, sepertinya sistem ini akan bekerja hanya dengan memikirkannya,

-dungeon tipe kastil

dungeon tipe kastil adalah dungeon yang lantainya tidak hanya menurun kebawah, tapi juga dipermukaan tanah dalam bentuk bangunan.

bentuk, furniture dan lainnya dapat dirubah selama Anda memiliki dungeon point.

tipe monster yang bisa dipanggil:

-tipe penjaga

-tipe prajurit

ketika dungeon naik level akan lebih banyak tipe yang bisa dipanggil.

"begitu ya!!" jika bentuknya bisa dirubah ini akan lebih mudah dia hanya perlu membangun tembok tebal dengan sedikit penjagaan,

"tapi.....dungeon point?, apa itu?"

dungeon master sistem

dungeon point adalah point yang didapat dari semua makhluk hidup yang mati didalam dungeon.

setiap kali makhluk hidup yang mati, dungeon master akan mendapatkan dungeon point untuk untuk mengatur dungeon dan memanggil Monster.

jika monster dungeon membunuh makhluk diluar dungeon maka dungeon point yang didapat adalah setengah

banyaknya dungeon point yang didapat tergantung level makhluk yang mati.

"begitu, begitu....sudah kuduga kemampuan curang seperti ini tidak akan semudah itu~, dan juga aku harus membunuh ya?......yah semua yang masuk kesini, itu artinya mereka adalah penyusup jadi aku tidak boleh terlalu memikirkannya"

saat ran sudah yakin dengan pilihannya dia langsung menekan ya,

dungeon master sistem

selamat!!!!

Anda telah membangun dungeon baru!!

jumlah dungeon yang dapat dibuat:

0

seluruh bangunan ini telah berada dibawah kekuasan ran dekanai.

silahkan menunggu....

dungeon telah selesai.

nama dungeon: tidak ditentukan

tipe dungeon: kastil

level dungeon: 1

jumlah lantai diatas permukaan tanah: 5

jumlah lantai bawah tanah: 0

jumlah monster: 0

dungeon point: 100

tipe monster yang bisa dipanggil:

tipe penjaga

tipe prajurit

"huwahhh...akhirnya!!!"

ran sangat gembira hingga melupakan rasa sakit ditubuhnya dan dia melompat berdiri sambil mengangkat tangannya tinggi-tinggi

"akhirnya!!!, aku seorang dungeon master!!!!"

dia berteriak kegirangan

Next chapter