webnovel

Bab 74 Alasan Kaylee Murung

Declan tidak bisa memahami arti dari suasana tegang di sekitar balkon ketika dia tiba membawakan minuman untuk Kaylee. Dia bahkan tidak menyangka bahwa Kaylee dan Jacob saling mengenal.

Dia tahu Jacob satu kampus dengan Nick dan bersahabat karib dengannya, tapi dia tidak menyangka Kaylee juga akan mengenal teman-teman Nick.

Meskipun dia bertindak acuh tak acuh di hadapan Kaylee dan Jacob, dia bukanlah orang bodoh hingga tidak menyadari tatapan memuja dari keponakannya pada calon istrinya. Dia bisa merasakan Jacob memiliki suatu kekaguman terhadap Kaylee, tetapi dia tidak peduli karena dia yakin Kaylee tidak memiliki perasaan yang sama dengan pemuda itu.

Namun, Kaylee tampak kecewa saat mengantarnya pulang dan saat melihat ekspresi terkejut ketika dia menebak apakah Kaylee menyukai Jacob, hatinya terbakar rasa cemburu yang mendalam.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com

Next chapter