Alvaro langsung menuju area parkir mobil yang berada di depan gedung rumah sakit. Berbohong jika ia berkata tak peduli dengan Jessica. Meskipun lelaki itu mencoba untuk mengingkari perasaannya, hati kecilnya tak pernah berhenti menyerukan nama istrinya.
Entah perasaan apa yang sebenarnya dimiliki Alvaro pada Alexa. Meskipun dia telah mengaku jika masih mencintai Alexa, bagaimana perasaannya dengan Jessica? Hanya lelaki itu yang mengetahui secara pasti isi hatinya.
Sampai di depan rumah sakit, Alvaro bergegas menuju ke sebuah ruangan khusus yang biasa dipakai untuk Keluarga Sebastian. Dia sangat yakin jika Jessica berada di sana. Masuk ke dalam sebuah lift menuju ke lantai enam dari gedung rumah sakit itu, Alvaro pun memberanikan diri untuk bertemu dengan istrinya itu.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com